Analisa Keuangan PT.PLN (PERSERO) WILAYAH SUMATERA BARAT

Renta Marcelina, Turnip (2014) Analisa Keuangan PT.PLN (PERSERO) WILAYAH SUMATERA BARAT. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Universitas Andalas)
201411051040th_renta marcelina turnip.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Perusahaan merupakan suatu unit produksi yang mengolah sumber daya ekonomi untuk menghasilkan barang atau jasa untuk dijual. Menurut Kasmir (2008) ada beberapa tujuan yang ingin dicapai oleh pemilik perusahaan dan manajemen. Pertama, keuntungan yang optimal atas usaha yang dijalankannya. Dengan demikian, pemilik mendapatkan hasil atas modal yang ditanam dan dengan keuntungan yang diperoleh berarti manajemen berhasil mencapai target yang telah ditentukan. Kedua, usaha yang dijalankan nantinya tidak hanya untuk satu periode kegiatan saja. Artinya pemilik dan manajemen menginginkan umur perusahaan yang relatif panjang. Tujuan ketiga adalah perusahaan tetap mampu untuk menghasilkan atau menyediakan berbagai jenis barang dan jasa untuk kepentingan masyarakat umum. Dalam hal ini, masyarakat memiliki tambahan pilihan jenis barang dan jasa, membantu pemerintah menyediakan berbagai jenis dan jumlah barang dan jasa yang dibutuhkan, serta memberikan devisa bagi pemerintah bila barang atau jasa yang dihasilkan dapat diekspor. Keempat, usaha yang dijalankan akan dapat membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat. Hal ini sangat membantu pemerintah karena kecilnya peluang yang dapat diberikan oleh pemerintah kepada masyarakat. Oleh karena itu kontribusi pengusaha cukup besar bagi pemerintah dalam menyediakan lapangan kerja. Dalam mencapai tujuan tersebut, perusahaan harus membuat perencanaan yang tepat dan akurat, harus mampu mengawasi dan mengendalikan kegiatan dan usahanya. Selain itu, perusahaan juga harus membuat catatan, pembukuan, dan laporan terhadap kegiatan perusahaannya. Misalkan untuk kegiatan ekonominya, perusahaan akan menyusun sebuah pembukuan yang biasa kita kenal dengan laporan keuangan. Di dalam laporan tersebut akan terlihat bagaimana kinerja perusahaan, apakah menunjukkan prospek pertumbuhan ekonomi yang bagus atau malah sebaliknya. Laporan keuangan juga merupakan media yang sangat penting dalam proses pengambilan keputusan ekonomi, baik itu bagi para investor, kreditur, manajemen perusahaan (pihak internal), supplier, pelanggan, karyawan/ pekerja, pemerintah dan masyarakat. Lazimnya suatu perusahaan menerbitkan laporan keuangan perusahaan secara periodik, bisa tahunan, semesteran, triwulan, bulanan, bahkan bisa harian. PT. PLN (Persero) merupakan salah satu perusahaan BUMN yang bergerak di bisnis kelistrikan yang ada di Indonesia. Dalam hal penyajian laporan keuangannya, PT. PLN (Persero) menerbitkan laporan keuangan setiap triwulan. Laporan keuangan yang diterbitkan sudah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik (KAP) sehingga laporan keuangan tersebut dapat dipertanggungjawabkan kepada berbagai pihak. Penilaian laporan keuangan akan lebih baik lagi bila dibandingkan untuk 2 periode atau lebih dan juga bila dibandingkan dengan laporan keuangan perusahaan lain yang sejenis. Hal ini akan sangat membantu pihak-pihak tersebut dalam pengambilan keputusan. Ini disebut dengan analisa laporan keuangan. Analisa laporan keuangan bertujuan untuk mengetahui tingkat profitabilitas (tingkat keuntungan) dan tingkat resiko atau tingkat kesehatan dari suatu perusahaan. Dalam melakukan analisis atau analisa laporan keuangan, seorang analis harus mengetahui beberapa hal berikut: 1. tujuan dari melakukan analisa tersebut 2. memahami konsep-konsep dan prinsip-prinsip yang mendasari penyusunan laporan keuangan 3. memahami kondisi perekonomian dan kondisi bisnis yang lain yang berkaitan dengan perusahaan dan yang mempengaruhi perusahaan secara keseluruhan. Pada umumnya, para analis menggunakan analisa rasio dalam menganalisa laporan keuangan. Ada lima rasio yang digunakan pada analisa rasio, yaitu rasio likuiditas, rasio aktivitas, rasio solvabilitas, rasio profitabilitas (rentabilitas), dan rasio pasar. Berdasarkan uraian di atas penulis tertarik untuk mengetahui bagaimana menganalisa laporan keuangan, yang dalam hal ini penulis memilih menggunakan analisa rasio sebagai teknik yang digunakan. Oleh karena itu penulis melakukan penelitian di PT. PLN (Persero) Wilayah Sumatera Barat dengan judul ? Analisa Laporan Keuangan PT. PLN (Persero) Wilayah Sumatera Barat? .

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > D3 Akuntansi
Depositing User: Mr Iswadi S Nupin
Date Deposited: 20 Aug 2016 08:37
Last Modified: 20 Aug 2016 08:37
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/15326

Actions (login required)

View Item View Item