Zikra Aldi, Pratama (2015) STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP) PADA BAGIAN SEKRETARIAT UNIT HUMAN RESOURCES & GENERAL AFFAIR (HR& GA) PROYEK INDARUNG VI PT SEMEN PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Universitas Andalas)
201505211356st_tugas akhir zikra fix.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Semakin besar perusahaan maka semakin banyak aktivitasnya seperti di perusahaan PT Semen Padang. Maka untuk terlaksananya semua aktivitas perusahaan dengan baik dan maksimal diperlukan SOP (Standar Operasional Prosedur) untuk kegiatan tersebut. Untuk itu SOP (Standar Oerasional Prosedur) perlu memuat hal-hal penting tentang aktivitas atau pekerjaan secara tepat, akurat dan sesuai dengan harapan perusahaan. SOP (Standar Operasional Prosedur) perusahaan sebaiknya disusun oleh tim yang terdiri dari orang-orang yang berpengalaman dalam bidang standar operasional prosedur pekerjaan serta memahami tentang bagaimana menyelesaikan sebuah pekerjaan yang bisa memberikan hasil yang maksimal kepada perusahaan atau organisasi. Apabila dalam sebuah perusahaan tidak terdapat standar operasional prosedur maka bisa dipastikan akan terjadi begitu banyak ketidakteraturan dalam memberikan pelayanan kepada customer dan nasabah. Hal itu dapat menyebabkan lama dan tidak teraturnya pelayanan yang diberikan oleh karyawan. Sehingga kegiatan operasional perusahaan akan terlihat tidak efektif dan efisien, begitu juga dengan Sekretariat Unit Human Resource & General Affair (HR & GA) Proyek Indarung VI PT Semen Padang. Unit Human Resources & General Affair bertugas mengelola SDM yaitu gabungan dari job personalia dan job hubungan masyarakat. Seperti menyiapkan rencana kebijakan, sistem & prosedur, rencana kerja dan anggaran, tahapan skedul 11 pelaksanaan, ukuran pencapaian keberhasilan, kebutuhan sumber daya, rancangan strategi pengukuran, monitoring dan mitigasi risiko untuk seluruh kegiatan HR & GA Proyek, melaksanakan tugas kesekretariatan, pengadaan Alat Tulis Kantor (ATK), serta pengelolaan kebersihan lingkungan kantor. Berdasarkan uraian pada latar belekang di atas penulis mencoba memilih judul : Standar Operasional Prosedur (SOP) Bagian Sekretariat Unit Human Resources & General Affair (HR & GA) Pada Proyek Indarung VI PT Semen Padang.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > D3 Kesekretariatan dan Manajemen Perkantoran |
Depositing User: | Mr Iswadi S Nupin |
Date Deposited: | 20 Aug 2016 04:30 |
Last Modified: | 20 Aug 2016 04:30 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/15319 |
Actions (login required)
View Item |