Jeffrey, Reynaldo R (2016) ANALISA PENGARUH KONEKSI PEMBANGKIT TERSEBAR PADA SISTEM TRANSMISI DAN DISTRIBUSI. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Tugas Akhir)
201602230815rd_analisa pengaruh koneksi pembangkit tersebar pada sistem transmisi dan distribusi.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (966kB) |
Abstract
Energi listrik pada saat ini menjadi kebutuhan yang tidak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia. Listrik dibutuhkan baik pada sektor industri hingga sektor rumah tangga. Kebutuhan akan listrik pun meningkat seiring dengan perkembangan IPTEK. Untuk mengimbangi kebutuhan listrik yang meningkat maka diperlukan sistem tenaga listrik yang andal dan bersifat kontiniu. Salah satunya dengan menggunakan pembangkit tersebar pada sistem transmisi dan distribusi. Pembangkit tersebar yang dipasang pada jaringan distribusi akan mengurangi jatuh tegangan dan rugi-rugi daya. Sistem tenaga yang disimulasikan adalah sistem transmisi 14 bus dan distribusi 13 bus IEEE dengan OpenDSS. Simulasi menggunakan pembangkit tersebar berupa turbin angin, generator diesel, dan photovoltaic. Setelah pembangkit tersebar dihubungkan, pada sistem transmisi tidak mengalami perubahan yang besar. Dalam simulasi sistem tanpa pembangkit tersebar didapat total rugi-rugi 5553,4 kW dengan persentase rugi-rugi 2,68%. Tiap jenis pembangkit tersebar digunakan pada sistem secara bergantian dan didapatkan persentase rugi-rugi 2,66%. Ketika ketiga jenis pembangkit tersebar digunakan secara bersamaan didapatkan persentase rugi-rugi 2,64%. Kata kunci : transmisi 14 bus, distribusi 13 bus, open DSS, pembangkit tersebar
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Fakultas Teknik > Elektro |
Depositing User: | Mr Roni Purnama |
Date Deposited: | 09 Aug 2016 07:57 |
Last Modified: | 09 Aug 2016 07:57 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/14566 |
Actions (login required)
View Item |