SISTEM AKUNTANSI PENERIMAAN DAN PENGELUARAN KAS PADA PT. PEGADAIAN (PERSERO) CABANG PADANG

HALIMAH, TUSAK DIAH (2014) SISTEM AKUNTANSI PENERIMAAN DAN PENGELUARAN KAS PADA PT. PEGADAIAN (PERSERO) CABANG PADANG. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img] Text (TUGAS AKHIR)
CRV0107.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (838kB)

Abstract

PT. Pegadaian (Persero) merupakan perusahaan besar yang memiliki transaksi kas dalam jumlah besar dengan cabang perusahaan yang tersebar di seluruh Indonesia.Untuk itu dalam membuat perencanaan dan melaksanakan kegiatan perusahaan diperlukan alat pembantu yang sangat penting yaitu sistem akuntansi. Sistem akuntansi yang baik akan memudahkan perusahaan dalam mencapai misi perusahaan. Dengan adanya sistem akuntansi ini maka informasi dapat diterima dengan cepat oleh pejabat perusahaan dalam rangka pengambilan keputusan yang bijak bagi perusahaan. Kegiatan perusahaan sendiri tidak pernah terlepas dari kas. Kas merupakan unsur terpenting dari perusahaan yang sifatnya liquid sehingga mudah diselewengkan. Oleh sebab itu dibutuhkan suatu sistem agar kas tersebut dapat terjaga dengan baik. Sistem akuntansi merupakan alat yang digunakan untuk megorganisir, mengumpulkan dan mengikhtisarkan keterangan yang menyangkut transaksi-transaksi perusahaan dimana para karyawan, aktifitas perusahaan, dokumen dan arsip serta mesin dapat disatu padu sedemikian rupa sehingga pengendalian perusahaan dapat berjalan dengan baik. Pada umumnya sistem akuntansi yang digunakan oleh setiap perusahaan akan berbeda-beda sesuai dengan struktur organisasi dan bidang usaha dari perusahaan tersebut.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Yth Vebi Dwi Putra
Date Deposited: 08 Aug 2016 09:59
Last Modified: 08 Aug 2016 09:59
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/14508

Actions (login required)

View Item View Item