EVALUASI IMPLEMENTASI KEBIJAKAN ASISTENSI SOSIAL BAGI PENYANDANG DISABILITAS BERAT DI KOTA PADANG PROVINSI SUMATERA BARAT

DESRYWANI, SITUMEANG (2014) EVALUASI IMPLEMENTASI KEBIJAKAN ASISTENSI SOSIAL BAGI PENYANDANG DISABILITAS BERAT DI KOTA PADANG PROVINSI SUMATERA BARAT. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Tesis Fulltext)
04082016 tesis Desrywani Situmeang (1220512006).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi implementasi kebijakan Pemberian Asistensi Sosial Bagi Penyandang Disabilitas Berat (ASPDB) di Kota Padang tahun 2012, dimana Kota Padang merupakan salah satu daerah uji coba kebijakan ini pada tahun 2006. Dalam penelitian ini ditemukan bahwa penerima ASPDB di Kota Padang sesuai kriteria, meskipun terdapat sedikit yang tidak sesuai kriteria. Penyaluran dana sudah tepat seperti perencanaan. Penerima puas dengan dengan jumlah dana asistensi yang diterima. Temuan yang cukup menarik yaitu bahwa kebutuhan dasar penyandang disabilitas sudah dipenuhi oleh keluarga bahkan sebelum menerima dana asistensi tersebut. Artinya penyandang disabilitas berat penerima program bukanlah mereka yang sangat membutuhkan. Pendamping sebagai pelaksana yang paling dekat dengan penerima ASPDB tidak melakukan tugasnya dengan baik, hanya sebagian kecil dari penerima yang didampingi. Dengan tidak didampinginya penerima ASPDB, tentu akan mengakibatkan penyandang disabilitas berat tidak bisa menilai kompetensi pendamping ASPDB di Kota Padang. Dari hasil analisa korelasi, ternyata kompetensi pendamping dan keberhasilan implementasi ASPDB di Kota Padang memiliki keeratan hubungan yang positif namun keeratannya lemah. Untuk meningkatkan kinerja implementasi kebijakan ASPDB diusulkan beberapa perbaikan yaitu (a) sebaiknya program ini diarahkan kepada kelompok penyandang disabilitas berat yang berada dalam keluarga yang paling miskin atau keluarga fakir miskin; (b) kriteria penyandang disabilitas berat harus terus update dan lebih spesifik sesuai temuan lapangan; c) rekruitmen pendamping harus berdasarkan kompetensi yang sudah disyaratkan di dalam buku panduan pelaksanaan ASPDB tahun 2012. Kata Kunci : Evaluasi, Kebijakan Publik, Penyandang disabilitas.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Pascasarjana (Tesis)
Depositing User: ms Meiriza Paramita
Date Deposited: 04 Aug 2016 10:17
Last Modified: 04 Aug 2016 10:17
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/14161

Actions (login required)

View Item View Item