ANALISIS PERILAKU POSITIVE DEVIANCE PERAWAT SEBAGAI UPAYA MENCEGAH PENULARAN INFEKSI NOSOKOMIAL DI RUANG RAWAT RSUP DR. M. DJAMIL PADANG

ESTHIKA, ARIANY MAISA (2014) ANALISIS PERILAKU POSITIVE DEVIANCE PERAWAT SEBAGAI UPAYA MENCEGAH PENULARAN INFEKSI NOSOKOMIAL DI RUANG RAWAT RSUP DR. M. DJAMIL PADANG. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Tesis)
201411061306th_tesis esthika am lengkap bp 1220332004 upload.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (984kB)

Abstract

Beberapa kemajuan dan pencegahan terhadap infeksi telah dibuat, namun perubahan dalam praktik layanan kesehatan terus memberi peluang bagi berkembangnya kejadian infeksi nosokomial di rumah sakit. Tujuan penelitian ini adalah untuk menemukan konsep bentuk perilaku menyimpang positif (positive deviance) perawat yang muncul sebagai bentuk upaya mengatasi keterbatasan atau solusi terhadap masalah yang ada sehingga tujuan pencegahan dan pengontrolan infeksi tetap dapat dicapai. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Peneliti mewawancarai 13 orang perawat di ruang rawat RSUP Dr. M.Djamil dari bulan Juni s.d September 2014. Wawancara dianalisis secara tematis menggunakan teknik dari grounded theory. Penelitian ini menemukan sebuah model teoritis “Munculnya Perilaku Positive Deviance Pada Perawat Sebagai Upaya Mencegah Penularan Infeksi Di Rumah Sakit”. Bentuk perilaku positive deviance yang ditemukan yaitu kebiasaan menjaga kebersihan tangan di atas standar (seperti membawa handsanitizer dari rumah), nursing art dalam merawat luka pasien, menempatkan pasien infeksi MRSA di sisi pojok ruangan, memberikan tanda merah pada tempat tidur pasien MRSA untuk meningkatkan kewaspadaan petugas, kebiasaan mengganti pakaian dan sepatu dinas di rumah sakit, tidak menggunakan banyak gantungan/tempelan di dinding ruang rawat, dan membangun kebiasaan dengan menjadwalkan hari khusus untuk bersih-bersih ruangan dan melakukan personal hygiene pasien di ruang rawat. Diharapkan pihak rumah sakit melalui manajer keperawatan dapat mengembangkan suatu bentuk penyelesaian masalah infeksi nosokomial di rumah sakit dengan menggunakan solusi perilaku positive deviance yang sudah ditunjukkan oleh perawat di ruang rawat. Kata kunci : infeksi nosokomial, perawat, perilaku positive deviance Daftar pustaka : 21 (2002-2014)

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Pascasarjana (Tesis)
Depositing User: Mr Roni Purnama
Date Deposited: 28 Jul 2016 03:39
Last Modified: 28 Jul 2016 03:45
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/13137

Actions (login required)

View Item View Item