ANALISIS EFEK FAKTOR DAYA TERHADAP RUGI-RUGI DAYA PADA JARINGAN KELISTRIKAN FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS

RIZKI, HIDAYAT PUTRA (2015) ANALISIS EFEK FAKTOR DAYA TERHADAP RUGI-RUGI DAYA PADA JARINGAN KELISTRIKAN FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img] Text (Skripsi Full Text)
201511051320th_tugas akhir rizki hidayat putra_1110952004.compressed.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Di era modern ini, kebutuhan akan energi listrik semakin meningkat. Setiap tempat, seperti perkantoran, sekolah, pabrik, rumah, dan tempat wisata menggunakan energi listrik. Instansi seperti universitas, khususnya Fakultas Teknik Universitas Andalas, dalam setiap kegiatan tidak luput dari penggunaan listrik. Daya listrik yang didistribusikan ke seluruh jurusan dapat mempengaruhi setiap aktivitas dalam instansi ini. Apabila daya dalam instansi tidak baik maka akan mempengaruhi kerja keseluruhan orang dalam dalam bidang kelistrikan di Fakultas Teknik. Pemakaian alat elektronik menjadi salah satu penyebab buruknya kualitas daya, untuk itu perlu dilakukan analisis efek faktor daya terhadap rugirugi daya pada jaringan kelistrikan Fakultas Teknik Universitas Andalas. Upaya pengurangan rugi-rugi dilakukan dengan penambahan kapasitor bank pada masing-masing panel jurusan Fakultas Teknik Universitas Andalas. Besarnya nilai kapasitor bank didapatkan dari pengukuran dan perhitungan daya tiga fasa, arus, tegangan, faktor daya, sudut fasa, dan THD pada Fakultas Teknik Universitas Andalas. Faktor daya menjadi nilai acuan untuk mendapatkan rugi-rugi daya, pengaruh harmonisa, dan perbaikan nilai faktor daya untuk mengurangi nilai rugirugi. Dari data perhitungan nilai faktor daya terendah sebesar 0,694, dinaikkan menjadi 0,9 maka dibutuhkan kapasitor bank 8,25 x 10-4 F. Setelah dilakukan perbaikan faktor daya didapatkan pengurangan nilai rugi-rugi dari 372,4465 Watt menjadi 232,34 Watt. Kata Kunci : Faktor daya, kualitas daya, rugi-rugi daya, harmonisa, kapasitor bank.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Elektro
Depositing User: Mr Dian Niko Putra
Date Deposited: 28 Jul 2016 02:14
Last Modified: 28 Jul 2016 02:14
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/13105

Actions (login required)

View Item View Item