NAVISSA, AKMALIA (2015) PENGARUH SELF REGULATED LEARNING TERHADAP ACADEMIC DISHONESTY PADA MAHASISWA UNIVERSITAS ANDALAS PADANG. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.
Text (Skripsi Full Text)
201507072209th_navissa akmalia skripsi soft.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Academic dishonesty merupakan sebuah perilaku negatif yang sudah membudaya di kalangan pelajar, terutama mahasiswa. Perilaku ini seharusnya dihindari oleh mahasiswa karena akan memberikan dampak buruk dalam kegiatan akademisnya. Ada berbagai faktor yang mempengaruhi academic dishonesty, dalam penelitian ini akan difokuskan pada self regulated learning. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh self regulated learning terhadap academic dishonesty pada mahasiswa Universitas Andalas. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Uji hipotesis dilakukan dengan uji chi square, hal ini dikarenakan data penelitian yang tidak berdistribusi normal. Subjek penelitian adalah mahasiswa Universitas Andalas sebanyak 395 orang. Pengumpulan data menggunakan skala penelitian psikologi. Skala adaptasi ADI (Academic Dishonesty Index) digunakan untuk mengukur academic dishonesty, dan skala self regulated learning yang disusun sendiri oleh peneliti berdasarkan teori self regulated learning yang dikemukakan oleh Zimmerman (1989). Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh self regulated learning terhadap academic dishonesty pada mahasiswa Universitas Andalas. Hasil analisis odd ratio menunjukkan bahwa mahasiswa dengan self regulated learning yang tinggi akan 10,02 kali berkemungkinan memiliki academic dishonesty yang rendah dibandingkan pada mahasiswa dengan self regulated learning yang rendah. Kata Kunci: Self Regulated Learning, Academic Dishonesty
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Psikologi |
Depositing User: | Mr Dian Niko Putra |
Date Deposited: | 25 Jul 2016 10:36 |
Last Modified: | 25 Jul 2016 10:36 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/12527 |
Actions (login required)
View Item |