ILYAN, NASTI JANUARI (2015) HUBUNGAN ANTARA STATUS PEKERJAAN IBU DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PADANG PASIR. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Skripsi Full Text)
201503120911th_skripsi 2.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (757kB) |
Abstract
ASI eksklusif adalah proses pemberian ASI saja tanpa adanya minuman atau makanan tambahan dari sejak lahir sampai usia 6 bulan. Ibu bekerja sering menghentikan pemberian ASI pada waktu yang sangat dini. Penyakit yang berkaitan dengan rendahnya pemberian ASI eksklusif masih banyak terjadi di wilayah kerja puskesmas Padang Pasir. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan status pekerjaan ibu dengan pemberian ASI eksklusif di wilayah kerja puskesmas Padang Pasir. Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan desain Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu yang memiliki anak usia 6 bulan-2 tahun dan bertempat tinggal di wilayah puskesmas Padang Pasir. Sampel diambil dengan metode consecutive sampling berjumlah 72 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lebih dari separuh ibu (68,1%) tidak bekerja dan kurang dari separuh ibu (37,5%) yang memberikan ASI eksklusif. Hasil analisis chi square menunjukkan nilai p=1,000. Hasil ini menunjukkan status pekerjaan ibu tidak memiliki hubungan yang bermakna dengan pemberian ASI eksklusif (p>0,05). Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat hubungan yang bermakna antara status pekerjaan ibu dengan pemberian ASI eksklusif. Pemberian ASI eksklusif harus ditingkatkan. Kata Kunci : status pekerjaan, ibu, ASI eksklusif
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | Mr Beni Adriyassin |
Date Deposited: | 25 Jul 2016 09:40 |
Last Modified: | 25 Jul 2016 09:40 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/12508 |
Actions (login required)
View Item |