Fraksionasi Karbon dan Stok Karbon Tanah Perkebunan Teh Gunung Talang

Vivin, Auliadesti (2023) Fraksionasi Karbon dan Stok Karbon Tanah Perkebunan Teh Gunung Talang. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (268kB)
[img] Text (Bab I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (332kB)
[img] Text (Bab V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (244kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (490kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Luas perkebunan teh di Kabupaten Solok sekitar 525 ha, yang terletak di Kecamatan Gunung Talang 445 ha dan 80 ha berada di Kecamatan Danau Kembar. Perkebunan teh Gunung Talang terdapat di tanah vulkanis. Tanah vulkanis memiliki kandungan karbon organik yang tinggi. Karbon organik di dalam tanah berfraksi karbon labil, karbon sangat labil, karbon terikat liat non kristalin, dan karbon humus metal kompleks. Stok karbon merupakan jumlah atau berat karbon yang tersimpan dalam tanah pada satuan lahan tertentu yang diperhitungkan dengan data berat volume tanah, C-organik tanah, dan ketebalan tanah. Pemetaan digital dapat diaplikasikan untuk mengestimasi stok karbon yang berada di dalam tanah. Penelitian ini bertujuan untuk memetakan secara digital fraksionasi karbon dan stok karbon tanah perkebunan teh Gunung Talang. Sebanyak 63 sampel tanah diambil dengan interval grid 500 x 500 m pada kedalaman 0-20 cm dan 20-40 cm. Parameter yang dianalisis yaitu: berat volume, pH tanah, C-organik, fraksionasi C dan C-total. Untuk identifikasi tutupan lahan digunakan Normalized Difference Vegetation Index (NDVI). Metode kriging diterapkan untuk memprediksi nilai-nilai pada wilayah diluar titik sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berat volume tanah berkisar antara 0,18-0,78 Mg m-3, pH tanah berkisar antara 4,79-6,75, C-organik berkisar antara 2,37-18,94%, C-sangat labil berkisar antara 0,004-0,062%, C-labil berkisar antara 0,20-3,37%, C-terikat liat non kristalin berkisar antara 1,08-3,50%, C-humus metal kompleks berkisar antara 0,15-1,72%, C-total berkisar antara 4,28-26,06% dan stok karbon tanah berkisar antara 60,13-175,41 ton/ha. Nilai NDVI maksimum perkebunan teh Gunung Talang 0,6522, nilai minimum 0,4025 dan nilai rata-rata 0,5197. Korelasi NDVI dengan stok karbon tanah (r= 0,15) berkorelasi sangat lemah, sedangkan korelasi antara NDVI dan C-organik didapatkan korelasi yang tinggi (r=0,73). Keberagaman fraksi karbon ini dapat dijadikan acuan dalam pengolahan tanah dalam mempertahankan simpanan karbon organik tanah. Kata kunci: Fraksionasi Karbon, Pemetaan Tanah Digital, Stok Karbon, Tanah Vulkanis.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Ilmu Tanah
Depositing User: s1 ilmu tanah
Date Deposited: 22 Feb 2023 09:56
Last Modified: 22 Feb 2023 09:56
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/123992

Actions (login required)

View Item View Item