GAMBARAN KEJADIAN POST ANAESTHETIC SHIVERING (PAS) PADA PASIEN SEKSIO SESAREA PASCA ANESTESI SPINAL DI RSIA SITI HAWA PADANG

Tuffahati, Naura Rafifa (2023) GAMBARAN KEJADIAN POST ANAESTHETIC SHIVERING (PAS) PADA PASIEN SEKSIO SESAREA PASCA ANESTESI SPINAL DI RSIA SITI HAWA PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
cover dan abstrak.pdf - Published Version

Download (228kB)
[img] Text (BAB 1 (Pendahuluan))
BAB 1 (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (150kB)
[img] Text (BAB 6 (Penutup))
BAB 6 (Penutup).pdf - Published Version

Download (138kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (161kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Post Anaesthetic Shivering (PAS) atau menggigil pasca anestesi merupakan fasikulasi area wajah, rahang, atau kepala atau terjadinya hiperaktivitas otot agar tubuh dapat memproduksi panas setelah anestesi. Beberapa faktor yang dapat mempengaruhi kejadian PAS, diantaranya usia, jenis kelamin, status fisik ASA, indeks massa tubuh, durasi operasi, jenis anestesi, suhu ruangan, suhu tubuh sebelum operasi (<36,5⁰C), dan jenis operasi. Tujuan penelitian untuk mengetahui gambaran kejadian PAS pada pasien seksio sesarea pasca anestesi spinal di RSIA Siti Hawa Padang. Penelitian ini merupakan penelitian observasional deskriptif dengan jumlah sampel sebanyak 52 pasien menggunakan teknik accidental sampling dan data dianalisis secara univariat. Hasil penelitian didapatkan 25 dari 52 pasien (48,1%) mengalami PAS. Kejadian PAS terbanyak dialami oleh kelompok usia >35 tahun (60%), pada IMT kurus sebesar (62,5%), pada status ASA II sebesar (52,2%), suhu tubuh sebelum operasi pada kelompok hipotermia (51,4%), suhu tubuh setelah operasi pada kelompok normotermia sebesar (66,7%), dan durasi operasi >30 menit sebesar (57,1%). Kesimpulannya adalah sebagian besar pasien tidak mengalami PAS dan terbanyak mengalami PAS derajat sedang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: dr. Rinal Effendi, Sp.An
Uncontrolled Keywords: anestesi spinal, PAS, seksio sesarea
Subjects: R Medicine > RD Surgery
Divisions: Fakultas Kedokteran
Depositing User: S1 Pendidikan Kedokteran
Date Deposited: 01 Feb 2023 02:40
Last Modified: 01 Feb 2023 02:40
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/122494

Actions (login required)

View Item View Item