KARAKTERISASI MORFOLOGI TANAMAN KAKAO (Theobroma cacao L.)RAKYAT PADA TIGA NAGARI DI KECAMATAN IX KOTO SUNGAI LASI KABUPATEN SOLOK

Dian, Fitri Bustamal (2022) KARAKTERISASI MORFOLOGI TANAMAN KAKAO (Theobroma cacao L.)RAKYAT PADA TIGA NAGARI DI KECAMATAN IX KOTO SUNGAI LASI KABUPATEN SOLOK. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (COVER DAN ABSTRAK)
FILE 1 DIAN.pdf - Published Version

Download (224kB)
[img] Text (PENDAHULUAN)
FILE 2 DIAN.pdf - Published Version

Download (301kB)
[img] Text (BAB AKHIR)
FILE 3 DIAN.pdf - Published Version

Download (203kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
FILE 4 DIAN.pdf - Published Version

Download (207kB)
[img] Text
FILE 5 DIAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Kakao adalah komoditas perkebunan yang memegang peranan penting dalam perekonomian nasional. Oleh karena itu, karakterisasi morfologi tanaman kakao rakyat dapat menjadi salah satu sumber informasi plasma nutfah dalam mendukung program pemuliaan tanaman kakao. Penelitian ini adalah tentang karakterisasi morfologi tanaman kakao (Theobroma cacao L.) rakyat pada tiga nagari di Kecamatan IX Koto Sungai Lasi, Kabupaten Solok yang telah dilaksanakan mulai dari bulan Maret sampai Mei 2022. Tujuannya adalah untuk mengetahui karakter morfologi tanaman kakao rakyat di Kecamatan IX Koto Sungai Lasi Kabupaten Solok melalui kegiatan eksplorasi dan karakterisasi, serta untuk mengetahui tingkat keragaman dan kemiripan tanaman kakao rakyat di daerah tersebut. Penelitian ini dilakukan secara survei dengan melakukan wawancara kepada para petani kakao yang dilanjutkan dengan pengambilan data secara langsung ke lapangan dengan metode purposive sampling. Tanaman kakao rakyat yang digunakan sebagai sampel di Kecamatan IX Koto Sungai Lasi diambil dari Tiga Nagari dengan masing masing varian sebagai berikut: 3 varian pada Nagari Taruang-Taruang, 2 varian pada Nagari Bukit Bais, dan 2 varian pada Nagari Pianggu. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan program NTSYS Ver.02 yang bertujuan untuk melihat kemiripan antar varian kakao yang satu dengan yang lainnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada karakter kualitatif diperoleh tingkat kemiripan 39-71% dengan variasi 29-61%, pada karakter kuantitatif memiliki tingkat kemiripan 0-50% dengan variasi 50-100%, dan pada karakter kuantitatif dan kualitatif (gabungan) diperoleh tingkat kemiripan 30-50% dengan variasi 50-70%. Secara keseluruhan tingkat kemiripan dan variabilitas yang didapatkan termasuk dalaM kategori sedang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Ir. Benni Satria, M.P Wulan Kumala Sari, S.P., M.P., Ph.D.
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: S1 Agroteknologi Agroteknologi
Date Deposited: 27 Dec 2022 06:58
Last Modified: 27 Dec 2022 06:58
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/120243

Actions (login required)

View Item View Item