Afifah Nahdah, Nabilah (2022) TANGGUNG JAWAB PT. JAMINAN KREDIT INDONESIA CABANG PADANG SEBAGAI LEMBAGA PENJAMIN KREDIT USAHA RAKYAT YANG DISALURKAN PT. BANK RAKYAT INDONESIA WILAYAH SUMATERA BARAT PADA PANDEMI COVID-19. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (139kB) |
|
Text (Bab I Pendahuluan)
Bab I.pdf - Published Version Download (295kB) |
|
Text (Bab IV Penutup)
Bab IV.pdf - Accepted Version Download (127kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (196kB) |
|
Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penulisan skripsi ini dilatar belakangi oleh ketertarikan penulis terhadap Penjaminan Kredit dalam membantu Usaha, Mikro, Kecil, Menengah dan Koperasi pada pandemi covid-19 yang memiliki usaha layak (feasible) namun belum dapat memenuhi persyaratan teknis Perbankan terutama dalam hal Jaminan (unbankable) untuk dapat akses atau mendapatkan bantuan permodalam dari sektor Bank BRI Sumbar yang dijamin melalui PT. Jamkrindo Cab. Padang. Pada dasarnya penjaminan merupakan kegiatan pemberian jaminan atas pemenuhan kewajiban finansial Terjamin yang diatur menurut peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 5/POJK.05/2014. Indonesia sebagai negara ekonomi yang terbesar didunia mempunyai potensi yang besar didalam perdagangan. Namun, setelah Indonesia terpapar virus Covid-19 maka pelaku usaha kecil banyak yang lumpuh dan sulit untuk bersaing pada perdagangan bebas. Perlindungan hukum dan pemberdayaan pelaku usaha kecil dari pemerintah adalah aspek utama didalam menjaga kedaulatan ekonomi kerakyatan sebagai konsep memajukan ekonomi secara nasioal yang berkelanjutan dan sekaligus pemerataan ekonomi pada tiap-tiap daerah di Indonesia pada masa pandemi covid-19 sekarang. Permasalahan yang diangkat dalam skripsi ini pertama adalah : Bagaimana Bentuk Penjaminan Oleh PT. Jamkrindo Cab. Padang dalam pemberian KUR pada Pandemi Covid-19, yang kedua Bagaimana Tanggung Jawab PT. Jamkrindo Cab. Padang sebagai lembaga penjamin KUR yang disalurkan PT. Bank Rakyat Indonesia Wilayah Sumatera Barat pada Pandemi Covid-19. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode analisis yuridis sosiologis. Dalam pelaksanaannya pelaku usaha kecil pada masa pandemi covid-19 mempunyai kendala dalam mendapatkan modal usaha untuk membuka usaha bahkan mempertahankan usaha yang telah dikelolanya dikarenakan kondiri yang tidak stabil. Oleh karena itu perlunya ada bantuan permodalan dari sektor Bank BRI Kanwil Sumbar yang dijaminkan melalui PT. Jamkindo Cab. Padang dalam memperoleh modal usaha terutama bagi pelaku UMKMK yang telah memiliki usaha layak namun belum dapat memenuhi persyaratan teknis Perbankan terutama dalam hal Jaminan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum |
Depositing User: | S1 Ilmu Hukum |
Date Deposited: | 26 Dec 2022 06:56 |
Last Modified: | 26 Dec 2022 06:56 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/120108 |
Actions (login required)
View Item |