PENGARUH PENAMBAHAN KUNING TELUR ASIN TERHADAP KADAR AIR, pH, WARNA DAN MUTU HEDONIK SAUS TELUR ASIN

Julia, Ulfah (2022) PENGARUH PENAMBAHAN KUNING TELUR ASIN TERHADAP KADAR AIR, pH, WARNA DAN MUTU HEDONIK SAUS TELUR ASIN. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (52kB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1 (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (133kB)
[img] Text (BAB 5)
BAB 5 (Kesimpulan dan Saran).pdf - Published Version

Download (55kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (125kB)
[img] Text (Skripsi full text)
Tugas Akhir(Full Text).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan menentukan persentase pemberian kuning telur asin untuk menghasilkan saus telur asin baik ditinjau dari kualitas fisik dan mutu hedonik. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan pada penelitian ini adalah A = 20%, B = 40%, C = 60%, D = 80% dan E = 100%. Peubah yang diamati yaitu kualitas fisik (kadar air, pH dan warna) dan mutu hedonik (warna, rasa, tekstur dan aroma). Dari data penelitian didapatkan bahwa penggunaan persentase kuning telur asin yang semakin besar berpengaruh terhadap kadar air, pH, warna yellowness (b*), warna, dan tekstur. Hasil dari penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan kuning telur asin perlakuan 100% (E) menunjukkan hasil yang terbaik dengan kadar air 50,90%, pH 7,10, yellowness (b*) 45,27, warna 3,82 (kuning pekat), rasa 4,78 (sedikit asin), tekstur 5,86 (kental) dan aroma 3,46 (sedikit berbau amis kuning telur).

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Deni Novia, S.TP, MP
Uncontrolled Keywords: Kadar Air, Kualitas Fisik, Kuning Telur Asin, Mutu Hedonik, dan Saus Telur Asin
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: S1 peternakan peternakan
Date Deposited: 26 Dec 2022 04:13
Last Modified: 26 Dec 2022 04:13
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/119899

Actions (login required)

View Item View Item