Analisis Mikrobiologi Pada Sate Danguang-danguang di Jorong Balai Mansiro Dan Kubang Tungkek Kabupaten Lima Puluh Kota

Verawati, Verawati (2022) Analisis Mikrobiologi Pada Sate Danguang-danguang di Jorong Balai Mansiro Dan Kubang Tungkek Kabupaten Lima Puluh Kota. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (COVER ABSTRAK)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (227kB)
[img] Text (PENDAHULUAN)
Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (484kB)
[img] Text (PENUTUP)
Bab V Penutup.pdf - Published Version

Download (208kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (343kB)
[img] Text
Full Text (1).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas mikrobiologi sate Danguang-Danguang di Jorong Balai Mansiro dan Kubang Tungkek berdasarkan Total Plate Count, Escherichia coli, dan Salmonella sp. Sampel pada penelitian diambil dari 8 pedagang sate Danguang-Danguang di Jorong Balai Mansiro dan Kubang Tungkek. Metode yang digunakan adalah survei dan analisis laboratorium. Pengolahan data disajikan dalam bentuk tabulasi data dan dijelaskan secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sate Danguang-Danguang yang dijual di Jorong Balai Mansiro dan Kubang Tungkek memperoleh hasil rataan tertinggi Total Plate Count pada sampel MD6 yaitu 19.40x105 CFU/g dan rataan terendah pada sampel MD1 0.09x105 CFU/g. Pada pengujian Escherichia coli dan Salmonella sp memperoleh hasil negatif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa sate Danguang-Danguang yang dijual di Jorong Balai Mansiro dan Kubang Tungkek ditinjau dari Total Plate Count melebihi batas standar SNI 7388:2009, seharusnya batas standar Total Plate Count adalah 1x105 CFU/g, namun Escherichia coli dan Salmonella sp masih dalam batas standar aman SNI 7388:2009. Kata Kunci : Sate Danguang-Danguang, Sanitasi dan Higiene, Total Plate Count, Escherichia coli, Salmonella sp

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: S1 peternakan peternakan
Date Deposited: 26 Dec 2022 07:12
Last Modified: 26 Dec 2022 07:12
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/119876

Actions (login required)

View Item View Item