PENGARUH FORMULASI NANOKRISTAL ASAM USNAT TERHADAP PENURUNAN EKSPRESI MATRIKS METALOPROTEINASE-13 DAN PENINGKATAN EKSPRESI KOLAGEN TIPE 2 PADA KELINCI OSTEOARTRITIS SERTA ANALISIS NANOKRISTAL ASAM USNAT DALAM PLASMA DARAH

Wahyuni, Rina (2022) PENGARUH FORMULASI NANOKRISTAL ASAM USNAT TERHADAP PENURUNAN EKSPRESI MATRIKS METALOPROTEINASE-13 DAN PENINGKATAN EKSPRESI KOLAGEN TIPE 2 PADA KELINCI OSTEOARTRITIS SERTA ANALISIS NANOKRISTAL ASAM USNAT DALAM PLASMA DARAH. Doctoral thesis, UNIVERSITAS ANDALAS PADANG.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
(cover dan abstrak).pdf - Published Version

Download (216kB)
[img] Text (Bab I Pendahuluan)
(BAB 1).pdf - Published Version

Download (196kB)
[img] Text (Bab Penutup)
(BAB PENUTUP).pdf - Published Version

Download (38kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
(Daftar Pustaka).pdf - Published Version

Download (400kB)
[img] Text (Disertasi Fulltext)
(disetasi full text).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Asam usnat yang diisolasi dari tumbuhan Usnea sp merupakan senyawa metabolit sekunder golongan dibenzofuran yang memiliki banyak aktifitas farmakologis. Namun, penggunaannya dalam bidang pengobatan terbatas, karena kelarutan yang rendah dalam air, sehingga memiliki biovailabilitas yang rendah. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh formulasi nanokristal asam usnat terhadap karakteristik fisikokimia, laju disolusi serta aktifitas anti-inflamasinya terhadap penurunan ekspresi MMP-13 (Matriks Metaloproteinase) dan peningkatan ekspresi kolagen tipe 2 pada kelinci osteoartritis. Selanjutnya dilakukan analisis nanokristal asam usnat dalam plasma darah. Nanokristal dibuat dengan metode penggilingan basah menggunakan poloksamer 188 sebagai stabilisator. Penilaian ekspresi MMP-13 dan kolagen tipe 2 dilakukan dengan pewarnaan imunohistokimia. Analisis nanokristal asam usnat dalam plasma dilakukan dengan KCKT (Kromatografi Cair Kinerja Tinggi) sistem gradient menggunakan fase gerak asetonitril dan asam asetat 0,4%. Ekstraksi nanokristal asam usnat dalam plasma dilakukan dengan metode pengendapan protein, menggunakan asetonitril sebagai pengendap protein. Karakterisasi fisiko kimia menunjukkan karakteristik nanokristal, dengan ukuran partikel rata rata 358,77±21,18 nm. Laju disolusi meningkat 2,755 kali dibandingkan asam usnat isolasi. Analisis immunihistokimia terhadap ekspresi MMP-13 dan kolagen tipe 2 menunjukkan terjadinya peningkatan aktifitas nanokristal asam usnat dalam menghambat ekspresi MMP-13 dan meningkatkan ekspresi kolagen tipe 2, dibandingkan aktifitas asam usnat murni dan ibuprofen. Analisis nanokristal asam usnat dalam plasma menghasilkan perolehan kembali 65,699%; 75,046% dan 77,625% berturut turut untuk konsentrasi rendah, menengah dan tinggi. Nanokristal asam usnat dapat memperbaiki sifat fisiko kimia asam usnat melalui pengurangan ukuran partikel. Analisis statisitik menggunakan anova satu arah menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan terhadap aktifitas nanokristal asam usnat dalam menurunkan ekspresi MMP-13 dan meningkatkan ekspresi kolagen tipe 2 dibandingkan asam usnat isolasi dan ibuprofen pada P<0,05. Metode analisis nanokristal asam usnat dalam plasma darah dapat dikembangkan dengan sistem KCKT.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Henny Lucida, Apt
Uncontrolled Keywords: asam usnat, nanokristal, MMP-13, Kolagen tipe 2, perolehan kembali
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi
Depositing User: s3 Biomedik kedokteran
Date Deposited: 28 Dec 2022 05:02
Last Modified: 28 Dec 2022 05:02
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/119146

Actions (login required)

View Item View Item