PENGUMUMAN PENURUNAN SUKU BUNGA BI7DRR TAHUN 2019 s/d 2021 TERHADAP ABNORMAL RETURN DAN CUMULATIVE ABNORMAL RETURN SAHAM PERBANKAN INDONESIA

Deswita, Murdiana (2022) PENGUMUMAN PENURUNAN SUKU BUNGA BI7DRR TAHUN 2019 s/d 2021 TERHADAP ABNORMAL RETURN DAN CUMULATIVE ABNORMAL RETURN SAHAM PERBANKAN INDONESIA. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
COVER & ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (39kB)
[img] Text (Bab I Pendahuluan)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (111kB)
[img] Text (Bab V Penutup)
BAB V PENUTUP.pdf - Published Version

Download (45kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (90kB)
[img] Text (Tesis Full Text)
TESIS FULL TEXT DESWITA MURDIANA 1920522014 MM.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui abnormal return pada saham perbankan Indonesia yang signifikan positif saat pengumuman penurunan suku bunga BI7DRR, untuk mengetahui perbedaan average abnormal returns dan cumulative abnormal return saham perbankan Indonesia sebelum dan setelah pengumuman penurunan suku bunga BI7DRR tahun 2019 s/d 2021. Penelitian ini merupakan studi peristiwa 10 tanggal pengumuman dengan periode peristiwa selama 12 hari, yaitu -5, event date, +5. Sampel yang digunakan adalah 22 perusahaan perbankan yang terpilih menggunakan teknik purposive sampling. Penelitian ini menggunakan Uji One Sample t-Test, Uji Paired Samples t-Test, Uji Wilcoxon One Sample dan Uji Wilcoxon Paired Samples. Hasilnya menunjukkan bahwa pertama, terdapat abnormal return pada saham perbankan Indonesia yang signifikan positif saat pengumuman penurunan suku bunga BI7DRR di tanggal 17-18 Juli 2019 (event date ke-2), 19-20 Februari 2020 (event date ke-1), 17-18 Juni 2020 (event date ke-2) dan tanggal 15-16 Juli 2020 (event date ke-2). Kedua, tidak terdapat abnormal return pada saham perbankan Indonesia yang signifikan positif saat pengumuman penurunan suku bunga BI7DRR di tanggal 21-22 Agustus 2019, 18-19 September 2019, 23-24 Oktober 2019, 18-19 Maret 2020, 18-19 November 2020 dan 17-18 Februari 2021. Ketiga, terdapat perbedaan sebelum dan setelah pengumuman penurunan suku bunga BI7DRR dengan menunjukan hasil average abnormanl returns & cumulative abnormal return yang signifikan di tanggal 18-19 September 2019, 19-20 Februari 2020 dan tanggal 17-18 Februari 2021. Keempat, tidak terdapat perbedaan dalam average abnormal returns & cumulative abnormal return sebelum dan setelah pengumuman penurunan Suku Bunga BI7DRR pada tanggal 17-18 Juli 2019, 21-22 Agustus 2019, 23-24 Oktober 2019, 18-19 Maret 2020, 17-18 Juni 2020, 15-16 Juli 2020, dan tanggal 18-19 November 2020.

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Dr. Fajri Adrianto, SE., M.Bus (Adv)
Uncontrolled Keywords: Studi Peristiwa, Penurunan Suku Bunga BI7DRR, Abnormal Return, Cumulative Abnormal Return.
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Pascasarjana (S2)
Depositing User: Unand Magister Manajemen
Date Deposited: 28 Oct 2022 03:39
Last Modified: 28 Oct 2022 03:39
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/116761

Actions (login required)

View Item View Item