Pemanfaatan Tumbuhan Sebagai Obat oleh Masyarakat Batin Sembilan

Rifalna, Ravi Afdal (2022) Pemanfaatan Tumbuhan Sebagai Obat oleh Masyarakat Batin Sembilan. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (203kB)
[img] Text (BAB I Pendahuluan)
BAB I.pdf - Published Version

Download (223kB)
[img] Text (BAB V Penutup)
BAB V.pdf - Published Version

Download (58kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (195kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Rifalna Ravi Afdal. 1710823007. Skripsi yang berjudul : PEMANFAATAN TUMBUHAN OBAT OLEH MASYARAKAT BATIN SEMBILAN. Pembimbing I, Dra. Yunarti M.Hum, pembimbing II, Drs. Edi Indrizal, M.Si. Departemen Antropologi Sosial. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Univertas Andalas, Padang 2022. Masyarakat Batin Sembilan yang merupakan Suku Anak Dalam dan dikategorikan ke dalam Komunitas Adat Terpencil saat ini sebahagian telah hidup menetap di Hutan Harapan, Desa Bungku, Kecamatan Bajubang, Kabupaten Batanghari, Provinsi Jambi yang di kelola oleh PT. Restorasi Ekosistem Indonesia. Metode penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan model etnografi. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan wawancara kepada tokoh adat dan masyarakat Batin Sembilan, tenaga kesehatan dan staf pendamping dari PT. Restorasi Ekosistem Indonesia. Temuan penelitian yaitu, masyarakat Batin Sembilan memiliki pengetahuan tentang pemanfaatan tumbuhan obat yang mereka dapatkan langsung dari lingkungan sekitar tempat tinggal mereka dan tumbuhan yang tumbuh liar di hutan. Terdapat sekitar 25 jenis tumbuhan obat yang masih mereka gunakan untuk mengobati penyakit yang sebahagian besar mereka manfaatkan dengan cara direbus dan dilekatkan langsung ke bagian tubuh yang sakit. Tumbuhan obat tersebut mereka dapatkan langsung dari hutan dan tidak ditanam di sekitar tempat tinggal ataupun di kebun milik masyarakat Batin Sembilan. Faktor perubahan lingkungan juga mempengaruhi masyarakat Batin Sembilan untuk beralih menggunakan pengobatan medis yang dianggap lebih efisien dari pada menggunakan tumbuhan obat yang tumbuh liar di hutan. Kata kunci : Tumbuhan Obat, Perubahan lingkungan, Masyarakat Batin Sembilan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Antropologi
Depositing User: s1 antropologi sosial
Date Deposited: 24 Oct 2022 07:36
Last Modified: 24 Oct 2022 07:36
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/115486

Actions (login required)

View Item View Item