Faktor Risiko Keeluhan Digital Eye Strain (DES) Pada Tenaga Pendidik SMA Negeri 1 Kota Sungai Penuh Tahun 2022

Setiawati, Suci Dwi (2022) Faktor Risiko Keeluhan Digital Eye Strain (DES) Pada Tenaga Pendidik SMA Negeri 1 Kota Sungai Penuh Tahun 2022. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Abstrak)
COVER & ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (146kB)
[img] Text (BAB I Pendahuluan)
BAB I (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (388kB)
[img] Text (BAB Akhir Penutup)
BAB Akhir (Penutup).pdf - Published Version

Download (196kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (258kB)
[img] Text (Tugas Akhir Ilmiah Utuh)
TUGAS AKHIR ILMIAH UTUH.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Tujuan Digital Eye Strain merupakan kombinasi masalah mata yang disebabkan oleh penggunaan jangka panjang komputer, tablet, e-reader, dan smarthphone. Berdasarkan studi pendahuluan, 7 dari 10 tenaga pendidik di SMA Negeri 1 Sungai Penuh mengalami gejala DES (kelelahan mata, sensitif terhadap cahaya serta mata kering). Rata-rata tenaga pendidik menghabiskan waktu>3 jam di depan perangkat digital tanpa melakukan istirahat mata. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan signifikan antara faktor risiko keluhan DES pada tenaga pendidik SMAN 1 Sungai Penuh. Metode Desain penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional. Penelitian ini dilakukan pada bulan Januari sampai Juli 2022 dengan jumlah sampel sebanyak 52 responden. Metode pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat menggunakan T-test. Hasil Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata keluhan DES pada tenaga pendidik SMA Negeri 1 Sungai Penuh yaitu sebesar 21,64. Hasil uji statistik menunjukkan tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara usia dan keluhan DES (p=0,287) serta terdapat perbedaan yang signifikan antara durasi penggunaan perangkat digital (p=0,005) dan istirahat mata (p=0,000) dengan keluhan DES. Kesimpulan Adanya perbedaan signifikan antara durasi penggunaan perangkat digital dan istirahat mata dengan keluhan DES. Tenaga pendidik disarankan melakukan istirahat mata dengan rules 20-20-20 serta menggunakan bluelight filter pada perangkat digital. Daftar Pustaka : 61 (1991-2022) Kata Kunci : DES, perangkat digital, tenaga pendidik

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 11 Oct 2022 03:39
Last Modified: 11 Oct 2022 03:39
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/114447

Actions (login required)

View Item View Item