AGUS, DWIYANTO GAYO JD (2015) PENGELOLAAN PELAYANAN AIR BERSIH DI PDAM KABUPATEN SOLOK PADA UNIT KUBUNG. Masters thesis, Universitas Andalas.
Text (Tesis Fulltext)
201601051552th_agung satria.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (262kB) |
Abstract
Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004, tentang Pemerintahan Daerah yang esensinya adalah memberikan kewenangan yang luas, nyata, dan bertanggung jawab kepada daerah untuk mendirikan organisasi perangkat daerah. Organisasi perangkat daerah yang paling mendasar melayani kebutuhan masyarakat adalah Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM). PDAM Kabupaten Solok dalam memberikan pelayanan air bersih sudah membentuk 12 kantor unit yang tersebar hampir disemua kecamatan yang ada di Kabupaten Solok. Namun dalam pelaksanaan pelayanan, kantor unit belum bisa memberikan pelayanan sesuai dengan fungsi didirikannya. Hal ini disebabkan oleh sambungan yang terpasang kepada pelanggan tidak semuanya dapat teraliri air bersih. Permasalahan tersebut terlihat signifikan di Kantor Unit Kubung. Jumlah sambungan yang terpasang adalah sebanyak 1760 sambungan, akan tetapi yang teraliri air bersih hanya 706 sambungan. Oleh karena itu, penulis tertarik untuk mengadakan penelitian dengan judul : “Pengelolaan Pelayanan Air Bersih di PDAM Kabupaten Solok pada Unit Kubung. Dalam penelitian ini akan mengukur variabel pelayanan yang diberikan oleh Kantor Unit PDAM Kubung yang peneliti anggap relevan berdasarkan indikator pelayanan yang dikemukakan oleh Parasuraman, Zeithaml dan Berry yang terdiri dari Reliabilitas, Daya Tanggap, Jaminan, Empati dan Bukti Fisik.Hipotesis yang dirumuskan dalam penelitian ini adalah pelayanan yang diberikan oleh Kantor Unit PDAM Kubung belum mampu memenuhi kebutuhan pelanggan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dengan menggunakan tipe survei deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan Unit PDAM Kubung dan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik non probability sampling insidental. Penentuan jumlah sampel dalam penelitian ini menggunakan ukuran menurut Roscoe, maka diperoleh 50 sampel. Skala pengukuran dan teknik analisis data yang digunakan adalah berdasarkan KepmenpanNo. 25 Tahun 2004 tentang Pedoman Umum Penyusunan Indeks Kepuasan Masyarakat Unit Pelayanan Instansi Pemerintah. Pengelolaan pelayanan diKantor Unit PDAM Kubung sudah menggacu kepada SOP yang telah ditetapkan oleh PDAM Kabupaten Solok yang dapat diidentifikasi sebagai berikut: Pemasangan sambungan baru, Pemasangan jaringan perpipaan, Pemasangan meter pelanggan, Pembacaan meter pelanggan dan Penanganan pengaduan pelanggan. Pengukurant ingkat kepuasan pelanggan terhadap pelayanan yang diberikan berdasarkan lima variabel secara keseluruhan bahwasanya pelayanan yang diberikan oleh Kantor Unit PDAM Kubung memang kurang baik. Hasil ini diperoleh setelah peneliti memberikan kuesioner kepada 50 orang sampel yang merupakan pelanggan kantor unit tersebut. Nilai interval atau nilai rata-rata per variabel yang diperoleh dalam penelitian ini adalah 2,32 dengan nilai interval konversi atau nilai rata-rata tertimbang per variabel yaitu 58, maka mutu pelayanan yang diberikan memperoleh nilai C sehingga pelayanan yang diberikan oleh Kantor Unit PDAM Kubung kurang baik.Rendahnya pelayanan Unit PDAM Kubung sangat berpengaruh terhadap kinerja Unit PDAM Kubung. Faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja tersebut, antara lain :Sumber Daya Manusia, dimanajumlah karyawan Unit PDAM Kubung yang sedikit, Sarana dan Prasarana yang digunakanmasih manualdanCakupan Sumber Mata Air yang dimiliki oleh Kantor Unit PDAM Kubung belum bisa memenuhi kebutuhan pelanggan. Saran penulis dalam hal ini adalah mengupayakan secara maksimal penggunaan sumber mata air yang ada diwilayah Unit PDAM Kubung dan membangun IPA (Instalasi Pengolahan Air). Dalam rangka meningkatkan kinerja karyawan PDAM perlu untuk mengiku tsertakan pelatihan teknis guna meningkatkan SDM karyawan. Perekrutan karyawan diutamakan Sarjana Teknik dan Sarjana Kimia. Yang paling penting adalah perlunya peran aktif Pemerintah Daerah Kabupaten Solok untuk membantu mengantisipasi permasalahan-permasalahan yang dihadapi oleh PDAM Kabupaten Solok.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Pascasarjana (Tesis) |
Depositing User: | mrs Rahmadeli rahmadeli |
Date Deposited: | 23 Jul 2016 08:31 |
Last Modified: | 23 Jul 2016 08:31 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/11357 |
Actions (login required)
View Item |