Muslim, Muslim (2015) SISTEM INFORMASI PENGADAAN DAN PENGELOLAAN BARANG INVENTARIS DENGAN CROSS PLATFORM (WEB-BASED AND MOBILE APPLICATION) PT PLN (PERSERO) AREA BUKITTINGGI. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Skripsi Full Text)
201502111137th_laporan-akhir upload.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Sistem informasi pengadaan dan pengelolaan barang inventaris dengan cross platform (web-based and mobile application) pada PT PLN (Persero) Area Bukittinggi merupakan sebuah aplikasi sistem informasi yang terdiri atas desain fungsi-fungsi untuk menginputkan, menyimpan, melaporkan, dan mengelola setiap proses pengadaan barang inventaris. Aplikasi ini dibangun untuk mengatasi masalah pengadaan dan pengelolaan barang inventaris di PT PLN (Persero) Area Bukittinggi yang selama ini masih menggunakan cara manual. Aplikasi yang dibangun terdiri atas dua platform yaitu aplikasi pada web dan aplikasi pada mobile. Aplikasi pada mobile hanya dapat diakses oleh manajer sebagai proses persetujuan. Dalam proses pembangunannya aplikasi ini menerapkan metode waterfall yang terdiri dari tahapan analisis, perancangan, koding hingga pengujian. Tahapan analisis dilakukan dengan cara menganalisis setiap kebutuhan sistem dengan menggunakan use case diagram, sequence diagram dan kelas analisis. Tahapan perancangan dilakukan dengan merancang database, struktur tabel, diagram kelas, arsitektur aplikasi dan user interface. Pada proses implementasi dilakukan dengan mengimplementasikan rancangan ke dalam bahasa pemrograman PHP dan database PostgreSql dengan konsep MVC (Model View Controller) serta menggunakan tampilan jquery easyui dan jquery mobile. Selanjutnya pada pengujian menggunakan motode blackbox testing dengan menguji setiap fungsional yang sesuai pada tahapan analisis. Dari setiap tahapan yang dilakukan didapatkan bahwasanya aplikasi yang dibangun telah sesuai dan memenuhi persayaratan fungsional perangkat lunak yang ditetapkan pada analisis dan perancangan sistem. Hasil dari penelitian ini adalah terciptanya suatu sistem informasi pengadaan dan pengelolaan barang inventaris dengan cross platform (webbased and mobile application) pada PT PLN (Persero) Area Bukittinggi yang sesuai dengan proses bisnisnya. Keyword: Cross Platform, Inventaris, Mobile, Sistem Informasi
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources |
Divisions: | Fakultas Teknologi Informasi > Sistem Informasi |
Depositing User: | Mr Dian Niko Putra |
Date Deposited: | 25 Jun 2016 01:10 |
Last Modified: | 25 Jun 2016 01:10 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/11325 |
Actions (login required)
View Item |