WIRA, RUSADI (2014) PENGARUH WAKTU PEMBERIAN MAKANAN TERHADAP PERFORMANS PRODUKSI AYAM BROILER. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Skripsi Full Text)
201501281249th_skripsi wira rusadi.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan pengaruh waktu pemberian makanan terhadap performans produksi ayam broiler. Materi penelitian ini menggunakan 75 ekor ayam broiler umur satu hari (day old chick /DOC) strain Cobb galur CP 707 dari PT. Charoen Pokphand Indonesia tanpa dilakukan pemisahan antara jantan dan betina. Ayam penelitian dibagi tiga perlakuan yang masing-masing dilakukan 5 ulangan, setiap unit percobaan terdiri dari 5 ekor. Parameter yang diamati meliputi konsumsi makanan ayam broiler, pertambahan bobot badan, koversi ransum, konsumsi minum dan income over feed and chick cost. Data hasil penelitian diolah dan dianalisis dengan analisis ragam dan diuji dengan uji- F, ada pengaruh nyata (p<0,05) antar perlakuan dilakukan Uji Wilayah Ganda Duncan pada taraf 5%. Hasil analisis ragam pada perlakuan pengaruh waktu pemberian makanan pada ayam broiler memberikan pengaruh yang nyata (P>0,05) terhadap konsumsi, pertambahan bobot badan, dan konversi ransum. Pemberian makanan pada ayam broiler memberikan pengaruh yang sangat nyata (P<0,01) terhadap performans produksi ayam broler. Perlakuan Pemberian makanan secara ad libitum merupakan yang terbaik jika dibandingkan dengan pemberian makanan malam hari dan siang hari. Kata kunci: broiler, konsumsi pakan, pertambahan bobot badan, koversi ransum, income over feed and chick cost
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions: | Fakultas Peternakan |
Depositing User: | Mr Dian Niko Putra |
Date Deposited: | 23 Jun 2016 01:48 |
Last Modified: | 23 Jun 2016 01:48 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/11250 |
Actions (login required)
View Item |