ANALISIS TIMBULAN, KOMPOSISI DAN KARAKTERISTIK LIMBAH PADAT KELAPA SAWIT DI PT X

Ahmad, Iqbal (2022) ANALISIS TIMBULAN, KOMPOSISI DAN KARAKTERISTIK LIMBAH PADAT KELAPA SAWIT DI PT X. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (COVER DAN ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (214kB)
[img] Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
BAB I.pdf - Published Version

Download (195kB)
[img] Text (BAB 5 PENUTUP)
BAB V.pdf - Published Version

Download (181kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (185kB)
[img] Text (TUGAS AKHIR FULL TEXT)
TUGAS AKHIR AHMAD IQBAL.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (887kB)

Abstract

PT X bergerak di bidang pengolahan kelapa sawit. Selain menghasilkan hasil produk utama seperti minyak sawit, juga menghasilkan produk sampingan berupa limbah padat. Limbah padat hasil pengolahan kelapa sawit berupa limbah tandan kosong sawit, limbah cangkang dan limbah serabut. Penelitian ini untuk menganalisis timbulan, komposisi dan karakteristik limbah padat PT X. Sampling timbulan dan penentuan jumlah sampel berdasarkan purposive sampling karena keterbatasan perizinan selama pandemi COVID-19. Hasil Penelitian menunjukkan satuan timbulan limbah padat PT X sebesar 0,035 ton/ha/hari. Timbulan limbah padat sebesar 161.567,250 ton/tahun. Komposisi limbah padat dari timbulan limbahopadat”kelapapsawit yaitu limbah tandan”kosongsisawit 54,767%, limbah cangkang 14,290% dan limbah serabut 30,943%. Karakteristik limbah yang diuji adalah karakteristik kimia seperti proximate analysis dan rasio C/N serta karakteristik biologi seperti lignin dan biodegradabilitas. Rata-rata kadar air 22,956%, kadar volatile 61,966%, kadar abu 4,615%, fixed carbon 10,463%, kadar C 9,515% , kadar N 0,443%, rasio C/N 28,672, kadar lignin 2,823% dan fraksi biodegradabilitas 75,095%. Hasil menunjukkan bahwa limbah padat sawit layak untuk digunakan sebagai bahan pengomposan. Namun untuk limbah cangkang membutuhkan perlakuan khusus untuk bahan pengomposan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Yommi Dewilda, MT
Uncontrolled Keywords: Karakteristik, Kelapa Sawit, Komposisi, Limbah Padat, Timbulan
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Lingkungan
Depositing User: s1 teknik lingkungan
Date Deposited: 02 Sep 2022 04:38
Last Modified: 02 Sep 2022 04:38
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/112121

Actions (login required)

View Item View Item