HUBUNGAN ANTARA FAKTOR IKLIM DENGAN KASUS DBD DI KOTA PADANG PADA MASA PANDEMI COVID-19

Muhammad, Alfarezi (2022) HUBUNGAN ANTARA FAKTOR IKLIM DENGAN KASUS DBD DI KOTA PADANG PADA MASA PANDEMI COVID-19. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak..pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (442kB)
[img] Text (Bab 6 Penutup)
Bab 6 Penutup.pdf - Published Version

Download (203kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (339kB)
[img] Text (Skripsi full text)
Skipsi_Muhammad Alfarezi.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Tujuan Penelitian : Penyakit Demam Berdarah Dengue tersebar di daerah dengan iklim tropis. Incidence Rate DBD di Kota Padang tahun 2021 sebesar 37,2 per 100000 penduduk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan unsur iklim dengan kejadian DBD di Kota Padang pada sebelum dan saat Pandemi Covid-19. Metode : Penelitian ini menggunakan studi ekologi. Sampel penelitian ini adalah seluruh kasus DBD yang tercatat di Dinas Kesehatan Kota Padang dan data iklim BMKG pada Februari 2018 hingga Maret 2022. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan secara temporal, kasus DBD di Kota Padang mengalami peningkatan pada bulan Juli hingga Desember. Hasil analisis kejadian DBD dengan iklim sebelum Pandemi Covid-19 yaitu suhu udara (p =0,036), curah hujan (p =0,01). Hasil analisis kejadian DBD dengan unsur iklim saat Pandemi Covid-19 yaitu kecepatan angin (p =0,018). Faktor iklim paling dominan dengan kasus DBD sebelum Pandemi Covid-19 adalah curah hujan sedangkan pada saat Pandemi Covid-19 adalah kecepatan udara. Kesimpulan : Variabel iklim yang berperan dalam kasus DBD di Padang pada masa sebelum dan saat Pandemi Covid-19 adalah suhu udara, curah hujan dan kecepatan angin. Disarankan untuk menggiatkan tindakan preventif DBD melalui fogging, larvasida dan promosi kepada masyarakat yang mengedepankan protokol kesehatan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Masrizal, SKM., M. Biomed
Uncontrolled Keywords: DBD, Unsur Iklim, Pandemi Covid-19, Ekologi
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 30 Aug 2022 02:49
Last Modified: 30 Aug 2022 02:49
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/110689

Actions (login required)

View Item View Item