HUBUNGAN PENGETAHUAN, PERSEPSI DAN JENIS KELAMIN DENGAN STIGMA TERHADAP ODHA PADA PELAJAR SMAN 7 DAN SMAN 8 PADANG TAHUN 2015

AYU, PERMATA SARI (2015) HUBUNGAN PENGETAHUAN, PERSEPSI DAN JENIS KELAMIN DENGAN STIGMA TERHADAP ODHA PADA PELAJAR SMAN 7 DAN SMAN 8 PADANG TAHUN 2015. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Fulltext)
201511050857th_skripsi ayu permata sari 1110333018 fkm unand 2015.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (842kB)

Abstract

Tujuan Stigma terhadap Orang Dengan HIV/AIDS (ODHA) merupakan salah satu faktor yang dapat menghambat upaya penanggulangan HIV/AIDS. Data dari Komisi Penanggulangan AIDS Kota Padang sampai tahun 2013 terdapat 219 kasus HIV dan 379 kasus AIDS. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan, persepsi dan jenis kelamin dengan stigma terhadap ODHA pada pelajar SMAN 7 dan SMAN 8 Padang tahun 2015. Metode Penelitian ini menggunakan desain studi cross sectional. Penelitian ini dilakukan di SMAN 7 dan SMAN 8 Padang pada bulan Februari sampai September 2015. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah siswa SMAN 7 dan SMAN 8 Padang dengan total sampel 130 orang. Pengumpulan data dilakukan secara primer yaitu melalui angket yang diisi oleh siswa dan data sekunder yang didapat dari Dinas Pendidikan Kota Padang serta masing-masing sekolah. Data dianalisis secara univariat dan bivariat. Hasil Hasil penelitian menunjukkan variabel yang memiliki hubungan yang bermakna dengan stigma terhadap ODHA yaitu persepsi dengan p=0,001 dengan POR=5,46. Tidak terdapat hubungan yang bermakna antara variabel pengetahuan dengan stigma terhadap ODHA p=0,121 dan variabel jenis kelamin dengan stigma terhadap ODHA p=0,238. Kesimpulan Persepsi merupakan faktor yang dapat mempengaruhi stigma terhadap ODHA pada pelajar SMAN 7 dan SMAN 8 Padang Tahun 2015. Disarankan kepada pihak sekolah agar dapat menambahkan materi pelajaran mengenai HIV/AIDS, ODHA, stigma dan diskriminasi kepada siswa untuk mengurangi persepsi negatif dan stigma terhadap ODHA. Daftar Pustaka : 50 (2002-2015) Kata Kunci : Pengetahuan, Persepsi, Jenis Kelamin, Stigma

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: mrs Rahmadeli rahmadeli
Date Deposited: 18 Jun 2016 07:42
Last Modified: 18 Jun 2016 07:42
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/11017

Actions (login required)

View Item View Item