PENYISIHAN FOSFAT DENGAN TIDAL FLOW CONSTRUCTED WETLANDS MENGGUNAKAN TANAMAN EQUISETUM HYEMALE

Ghofar, Mulki (2022) PENYISIHAN FOSFAT DENGAN TIDAL FLOW CONSTRUCTED WETLANDS MENGGUNAKAN TANAMAN EQUISETUM HYEMALE. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (65kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (87kB)
[img] Text (Bab 5 Penutup)
Bab 5 Penutup.pdf - Published Version

Download (35kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (115kB)
[img] Text (Tugas Akhir Full Text)
Tugas Akhir Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Constructed wetlands merupakan salah satu teknologi untuk menyisihkan senyawa organik dan fosfat dari air limbah. Namun, efektifitasnya dalam pengolahan tersebut masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja tidal flow constructed wetlands menggunakan tanaman Equisetum hyemale terhadap penyisihan fosfat. Dalam studi ini, constructed wetlands skala laboratorium berbasis zeolit dioperasikan sebagai tidal flow constructed wetlands dengan siklus 21 jam tergenang dan 3 jam kering untuk menyisihkan fosfat dari air limbah artifisial. Percobaan menggunakan 2 buah reaktor yang sama-sama diisi dengan batu apung dan zeolit. Reaktor 1 ditambahkan biomassa dari sedimen Muara Panjalinan dan tanaman Equisetum hyemale. Reaktor 2 tanpa ditambahkan sedimen dan tanaman. Reaktor dioperasikan selama 45 hari dengan konsentrasi fosfat diatur ±6,2 mg-P/L dan hydraulic retention time (HRT) 21 jam.Sampel dianalisis setiap 3 kali dalam seminggu dengan metode asam askorbat menggunakan spektrofotometer. Penyisihan fosfat pada penelitian ini berkisar antara 14,89-50,07% pada Reaktor 1 dan 3,34-28,61% pada Reaktor 2. Penyisihan fosfat pada Reaktor 1 lebih baik dibandingkan dengan Reaktor 2. Hal ini membuktikan bahwa biomassa dari sedimen Muara Panjalinan mampu menyisihkan fosfat melalui penyerapan bakteri dan tanaman Equisteum hymale mampu menyisihkan fosfat melalui penyerapan oleh tanaman. Namun, hasil penelitian menunjukkan bahwa besar penyisihan fosfat masih tergolong rendah sehingga belum efektif dalam menyisihkan fosfat. Kurang efektifnya penyisihan fosfat disebabkan karena luas permukaan reaktor yang kecil dan HRT yang digunakan masih rendah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Eng Zulkarnaini
Uncontrolled Keywords: Air limbah, constructed wetlands, Equisetum hyemale, penyisihan fosfat, tidal flow
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Lingkungan
Depositing User: s1 teknik lingkungan
Date Deposited: 08 Aug 2022 02:43
Last Modified: 08 Aug 2022 02:43
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/108385

Actions (login required)

View Item View Item