PENGARUH BEBERAPA KONSENTRASI EKSTRAK ETANOL PAKU RESAM (Gleichenia linearis) SEBAGAI BIOSTIMULAN TERHADAP PERTUMBUHAN CABAI KERITING KOPAY KHAS KOTA PAYAKUMBUH

Helsya, Vellarentika Labukti (2020) PENGARUH BEBERAPA KONSENTRASI EKSTRAK ETANOL PAKU RESAM (Gleichenia linearis) SEBAGAI BIOSTIMULAN TERHADAP PERTUMBUHAN CABAI KERITING KOPAY KHAS KOTA PAYAKUMBUH. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (230kB)
[img] Text (Bab I Pendahuluan)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (218kB)
[img] Text (Bab V Penutup)
BAB V PENUTUP.pdf - Published Version

Download (208kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (340kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian tentang pengaruh beberapa konsentrasi ekstrak etanol paku resam (Gleichenia linearis) sebagai biostimulan terhadap pertumbuhan cabe keriting Kopay Khas Kota Payakumbuh telah dilaksanakan pada bulan Juni sampai September 2021 di Laboratorium Fisiologi Tumbuhan dan Rumah Kaca, Jurusan Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Andalas, Padang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsentrasi ekstrak paku resam yang dapat meningkatkan pertumbuhan cabai keriting Kopay. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 6 ulangan. Perlakuan aplikasi ekstrak etanol paku resam sebanyak A (kontrol), B (50 mg/L), C (100 mg/L) dan D (150 mg/L). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian beberapa konsentrasi ekstrak paku resam tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan vegetatif tanaman cabai keriting Kopay seperti pertambahan tinggi tanaman, berat basah dan berat kering tanaman serta kandungan kadar klorofil, tetapi aplikasi ekstrak paku resam dengan konsentrasi 100 mg/L mampu meningkatkan hasil cabai keriting Kopay seperti berat basah dan jumlah buah pertanaman. Kata Kunci: Biostimulan, Cabai Keriting Kopay, Konsentrasi, Paku Resam.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QP Physiology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi
Depositing User: S1 Biologi Biologi
Date Deposited: 05 Aug 2022 03:19
Last Modified: 05 Aug 2022 03:19
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/108309

Actions (login required)

View Item View Item