JONI PARDILO, JP (2022) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI EFEKTIVITAS KELOMPOK TANI KOPI ARABIKA DI KECAMATAN SANGIR KABUPATEN SOLOK SELATAN. Masters thesis, Universitas Andalas.
Text (cover and abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version Download (783kB) |
|
Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version Download (374kB) |
|
Text (Bab V Penutup)
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN (1).pdf - Published Version Download (32kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTRAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (1MB) |
|
Text (Tesis Full text)
TESIS.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara deskriptif 1) mendeskripsikan tingkat efektivitas kelompok tani kopi Arabika di Kecamatan Sangir Kabupaten Solok Selatan. 2) Menganalisis pengaruh faktor karakteristik anggota kelompok terhadap efektivitas kelompok tani kopi Arabika di Kecamatan Sangir Kabupaten Solok Selatan. 3) Menganalisis pengaruh aktivitas yang dilakukan kelompok terhadap efektivitas kelompok tani kopi Arabika di Kecamatan Sangir Kabupaten Solok Selatan. Populasi dalam penelitian ini adalah petani yang menjadi anggota kelompok tani yang berusaha tani kopi Arabika di Kecamatan Sangir dengan jumlah 10 (sepuluh) kelompok tani yang beranggotakan 166 orang. Sampel dihitung menggunakan rumus slovins dengan jumlah sebanyak117 orang. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah kuantitatif dan Analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan, maka dapat dibuat beberapa kesimpulan sebagai berikut tingkat efektivitas kelompok tani kopi kopi Arabika di Kecamatan Sangir Kabupaten Solok Selatan sudah dilaksanakan secara cukup efektif dengan hasil analisis responden untuk kriteria keefektifan sebesar 66,7%, Hal ini diindikasikan dengan kegiatan usaha tani kopi Arabika dikelola cukup baik, sudah memperhatikan prinsip-prinsip budidaya sesuai GAP. Pengaruh faktor karakteristik anggota kelompok terhadap efektivitas kelompok tani kopi Arabika di Kecamatan Sangir Kabupaten Solok Selatan yaitu usia, tingkat pendidikan formal, frekuensi pendidikan non formal, pengalaman usaha tani, luas lahan namun kekosmopolitan tidak berpengaruh signifikan terhadap efektivitas kelompok tani. Pengaruh faktor aktivitas yang dilakukan kelompok terhadap efektivitas kelompok tani kopi Arabika di Kecamatan Sangir Kabupaten Solok Selatan yaitu ketersediaan informasi, ketersediaan modal, intensitas penyuluhan tetapi kemudahan pemasaran hasil tidak berpengaruh signifikan terhadap efektivita kelompok tani. Ketersediaan saprodi dan kepemimpinan ketua kelompok berpengaruh signifikan terhadap efektivitas kelompok tani.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. Zulvera,S.P., M.Si. |
Uncontrolled Keywords: | Faktor Karakteristik Anggota Kelompok dan Faktor Aktivitas Kelompok Tani |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Pascasarjana (S2) |
Depositing User: | s2 ilmu penyuluhan |
Date Deposited: | 04 Aug 2022 07:32 |
Last Modified: | 04 Aug 2022 07:32 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/108294 |
Actions (login required)
View Item |