HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN KECANDUAN INTERNET PADA REMAJA DI SMPN 3 2X11 KAYUTANAM PADANG PARIAMAN TAHUN 2022

Mutiara, Hariyanto (2022) HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN KECANDUAN INTERNET PADA REMAJA DI SMPN 3 2X11 KAYUTANAM PADANG PARIAMAN TAHUN 2022. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover & Skripsi)
Cover & Abstrak.pdf - Published Version

Download (211kB)
[img] Text (Bab I)
Bab I.pdf - Published Version

Download (333kB)
[img] Text (Bab Akhir)
Bab Akhir.pdf - Published Version

Download (307kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (436kB)
[img] Text (Skripsi full text)
Skripsi_Mutiara Hariyanto_1811313006.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penggunaan internet yang tidak terkontrol dan berlebihan akan memberi dampak negatif bagi penggunanya terutama pada remaja yang masih berada pada jenjang SMP. Penelitian ini difokuskan pada salah satu faktor yang mempengaruhi kecanduan internet pada remaja yaitu kecerdasan emosional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kecerdasan emosional dengan kecanduan internet pada remaja di SMPN 3 2x11 Kayutanam Kabupaten Padang Pariaman. Metode penelitian ini menggunakan desain korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah siswa-siswi SMPN 3 2x11 Kayutanam dengan jumlah sampel 110 responden menggunakan teknik proportional strafied random sampling. Alat ukur yang digunakan adalah The Schutte Emotional intelligence Scale untuk kecerdasan emosional dan Internet Addiction test untuk kecanduan internet. Hasil penelitian menunjukkan skor rata-rata kecerdasan emosional adalah 118 merupakan kecerdasan emosional sedang dan skor rata-rata kecanduan internet adalah 42 merupakan kecanduan internet ringan. Hasil analisa bivariat menggunakan uji korelasi pearson menunjukkan nilai p=0.000 dan nilai r= -0.756 yang berarti ada hubungan bermakna antara kecerdasan emosional dan kecanduan internet dengan kekuatan hubungan kuat dengan arah negatif. Yang berarti semakin tinggi kecerdasan emosional maka semakin rendah kecanduan internet. Diharapkan pihak sekolah membuat kebijakan terkait penggunaan internet disekolah seperti memberikan bimbingan konseling, kegiatan ekstrakurikuler yang bisa mengurangi masalah kecanduan internet pada remaja.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Fitra Yeni S.Kp,MA
Uncontrolled Keywords: Remaja, Kecerdasan Emosional, Kecanduan Internet
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Program S1 Keperawatan
Date Deposited: 28 Jul 2022 04:18
Last Modified: 28 Jul 2022 04:18
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/107912

Actions (login required)

View Item View Item