ANALISIS INDEKS KERENTANAN TANAH DI WILAYAH KOTA PADANG (Studi Kasus Kecamatan Padang Barat dan Kuranji)

FRISKA, PUJI LESTARI (2015) ANALISIS INDEKS KERENTANAN TANAH DI WILAYAH KOTA PADANG (Studi Kasus Kecamatan Padang Barat dan Kuranji). Diploma thesis, UPT. Perpustakaan Unand.

[img] Text
201510281324th_friska puji lestari 1110442010.compressed.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Telah dilakukan survei mikrotremor di Kecamatan Kuranji dan Padang Barat untuk melihat nilai indeks kerentanan tanah yang ada di kecamatan tersebut. Di Kecamatan Kuranji diambil titik sampel pengukuran mikrotremor sebanyak 46 titik. Sedangkan di Kecamatan Padang Barat diambil titik sampel pengukuran mikrotremor sebanyak 17 titik. Dari data survei mikrotremor didapatkan gelombang sinyal yang dibuka dengan software DataPro kemudian diolah menggunakan software GEOPSY dan dianalisis dengan metoda HVSR. Untuk melihat perbandingan indeks kerentanan tanah di Kecamatan Kuranji dan Padang Barat, hasil dari analisis metoda HVSR dipetakan dengan menggunakan software Arcgis 9,2. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai indeks kerentanan tanah (Kg) di Kecamatan Kuranji berkisar antara 0,02-50,66 cm/s2. Kondisi ini menggambarkan wilayah Kuranji merupakan daerah yang stabil dengan indeks kerentanan yang rendah. Sedangkan indeks kerentanan tanah di Kecamatan Padang Barat berkisar antara 0,46-115,00 cm/s2, yang menggambarkan daerah yang tidak stabil dan sangat rentan karena memiliki nilai indeks kerentanan yang tinggi. Kata Kunci : mikrotremor, indeks kerentanan tanah, DataPro, GEOPSY, Arcgis 9,2.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika
Depositing User: Mr Muqtadirurrijal Muqta
Date Deposited: 05 Feb 2016 08:02
Last Modified: 05 Feb 2016 08:02
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/1070

Actions (login required)

View Item View Item