PENGARUH SUHU PADA PROSES SONIKASI TERHADAP MORFOLOGI PARTIKEL DAN KRISTALINITAS NANOPARTIKEL Fe3O4

Hari, Gusti Firnando (2014) PENGARUH SUHU PADA PROSES SONIKASI TERHADAP MORFOLOGI PARTIKEL DAN KRISTALINITAS NANOPARTIKEL Fe3O4. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Fulltext)
201410281223th_skripsi penuh pdf.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian mengenai pengaruh suhu pada proses sonikasi terhadap morfologi partikel dan kristalinitas nanopartikel Fe3O4 disintesis dengan metode kopresipitasi-sonikasi telah dilakukan. Nanopartikel magnetik disintesis dari batuan besi dengan metode kopresipitasi yang ditambahkan Polietilen Glikol (PEG-6000) dengan perbandingan massa 1 : 5. Sampel selanjutnya disonikasi dengan variasi suhu sonikasi 500C (A), 600C (B) dan 650C (C). Ukuran kristal, dan distribusi diameter partikel dari nanopartikel ini dikarakterisasi menggunakan X-Ray Diffractometer (XRD), dan Scanning Electron Microscope (SEM). Dari hasil analisis pola difraksi sinar-x terdapat dua struktur yaitu kubik spinel dari magnetit (Fe3O4) dan korundum heksagonal dari hematit ((Fe2O3). Ukuran kristal semua sampel berkisar antara 110 nm - 93 nm dan ukuran partikel semua sampel berkisar antara 25 nm - 200 nm. Hasil SEM menunjukkan semakin tinggi suhu sonikasi, morfologi semua sampel bentuknya semakin homogen dan rongga pemisah antara partikel lebih kecil. Kata kunci: Nanopartikel magnetik, kopresipitasi, sonikasi, dan PEG-6000

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika
Depositing User: ms Meiriza Paramita
Date Deposited: 11 Jun 2016 03:56
Last Modified: 11 Jun 2016 03:56
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/10577

Actions (login required)

View Item View Item