Faisal, Rahman (2022) PENGARUH TEKNIK DAN LAMA PENYIMPANAN TERHADAP KANDUNGAN FRAKSI SERAT JERAMI PADI. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (COVER dan ABSTRAK)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version Download (78kB) |
|
Text (I. PENDAHULUAN)
I. PENDAHULUAN.pdf - Published Version Download (48kB) |
|
Text (V. KESIMPULAN dan SARAN)
V. KESIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version Download (32kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (190kB) |
|
Text (SKRIPSI FULL TEXT)
FULL SKRIPSI.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh teknik dan lama penyimpanan jerami padi terhadap kandungan fraksi serat. Materi yang digunakan pada penelitian ini adalah jerami padi varietas anak daro yang baru dipanen. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola faktorial (3x4x3), Faktor A (Teknik penyimpanan) terdiri dari A1= penumpukan, A2= Penggulungan, dan A3= Pembungkusan, Faktor B (Lama Penyimpanan) terdiri dari B1= 0 hari, B2= 30 hari, B3= 60 hari dan B4= 90 hari dan terdiri dari 3 ulangan. Parameter yang diukur adalah komponen fraksi serat (NDF, ADF, Selulosa, Hemiselulosa dan Lignin). Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknik penyimpanan dan lama penyimpanan memberikan interaksi yang sangat nyata (P<0,01) terhadap kandungan fraksi serat NDF dan selulosa, dan tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap fraksi serat ADF, selulosa dan Lignin. Persentase kandungan NDF terendah (66,41%) dan ADF terendah (52,83%) terdapat pada perlakuan penumpukan yang disimpan selama 30 hari, Selulosa terendah (26,17%) dan Hemiselulosa terendah (13,52%), dan kandungan lignin terendah (7,72,%) terdapat pada perlakuan penumpukan pada 0 hari. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan pembungkusan dan lama penyimpanan 90 hari mampu menurunkan persentase kandungan fraksi serat ADF, NDF, dan hemiselulosa tetapi tidak dengan fraksi serat selulosa dan lignin.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Prof. Dr. Ir. H. Khalil, M.Sc |
Uncontrolled Keywords: | Jerami Padi, Penumpukan, Penggulungan, Pembungkusan, Fraksi Serat |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions: | Fakultas Peternakan |
Depositing User: | S1 peternakan peternakan |
Date Deposited: | 22 Jun 2022 07:31 |
Last Modified: | 22 Jun 2022 07:31 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/105735 |
Actions (login required)
View Item |