FORMULASI DAN UJI ANTIOKSIDAN KRIM ANTI AGING DARI CAMPURAN VCO DAN EKSTRAK Crocus sativus DENGAN PENAMBAHAN METABOLIT Lactobacillus fermentum

Dirahmasita, Soniya (2022) FORMULASI DAN UJI ANTIOKSIDAN KRIM ANTI AGING DARI CAMPURAN VCO DAN EKSTRAK Crocus sativus DENGAN PENAMBAHAN METABOLIT Lactobacillus fermentum. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (COVER DAN ABSTRACT)
1.pdf - Published Version

Download (63kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1.PENDAHULUAN)
2.pdf - Published Version

Download (100kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 5.KESIMPULAN SARAN)
3.pdf - Published Version

Download (33kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
4.pdf - Published Version

Download (162kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full Text)
SKRIPSI WATERMARK DIUPLOAD.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penuaan dapat dihambat dengan menggunakan krim anti-aging karena memiliki bioaktivitas yang mampu mencegah atau memperbaiki tanda-tanda penuaan. Ekstrak Crocus sativus dapat mencegah penuaan kulit hasil dari oksidasi radikal bebas di kulit karena mengandung karotenoid yang dapat meredam radikal bebas dari paparan sinar UV jangka panjang pada sel-sel kulit. VCO merupakan salah satu bahan alami yang digunakan sebagai antioksidan karena tingginya asam lemak jenuh yang menyebabkan VCO tahan terhadap oksidasi. Penambahan metabolit dari probiotik bakteri asam laktat, Lactobacillus fermentum yang diisolasi dari dadiah kedalam sediaan krim sebagai bahan bioaktif yang juga memiliki aktivitas antioksidan yang tinggi sehingga dapat membantu mencegah kerusakan kulit akibat radiasi UV. Tujuan dari penelitian ini dalah mengetahui potensi ekstrak Crocus sativus,VCO dan probiotik sebagai bahan aktif krim sebagai anti aging dilihat dari nilai antioksidan dan tabir surya yang didapatkan. Krim dibuat dengan perbandingan kandungan bahan aktif ekstrak Crocus sativus,VCO dan probiotik yang berbeda dan produk krim yang dihasilkan dilakukan evaluasi fisik berupa organoleptik, pH krim, homogenitas dan tipe krim yang mengacu kepada SNI dan departemen kesehatan RI. Penentuan aktivitas tabir surya dilihat dari nilai SPF yang didapatkan pada masing masing krim. Analisa aktivitas antioksidan dilakukan dengan metode.DPPH Ekstrak Crocus sativus memiliki aktivitas antioksidan yang kuat yaitu 33,65 mg/L, Bakteri L.fermentum memiliki aktivitas antioksidan yang kuat yaitu nilai IC50 45,180 mg/L VCO memiliki aktivitas antioksidan yang sedang yaitu 120,148 mg/L. Aktivitas tabir surya pada masing masing krim tergolong sama karena hasil yang didapatkan tidak jauh beda. Ketiga sedian tergolong proteksi sedang dilihat dari nilai SPF. Hasil uji menunjukkan bahwa krim dengan konsentrasi VCO 2%, ekstrak Crocus sativus 4 % dan metabolit probiotik 2 % memiliki aktivitas antiaging terbaik karena memiliki nilai SPF yang paling besar dan nilai antioksidan paling kuat dengan nilai SPF 5,0815 dan nilai IC50 63,084 mg/L

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Sumaryati Syukur
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: s1 kimia kimia
Date Deposited: 17 May 2022 07:01
Last Modified: 17 May 2022 07:01
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/104002

Actions (login required)

View Item View Item