FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENYAKIT KULIT PADA NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS II A KOTA PADANG TAHUN 2015

TIARA, VADILA (2015) FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENYAKIT KULIT PADA NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS II A KOTA PADANG TAHUN 2015. Diploma thesis, UPT. Perpustakaan Unand.

[img] Text
201510241244th_skripsi tiara vadila 1110333088.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (976kB)

Abstract

Tujuan Penelitian Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Faktor (personal hygiene, pengetahuan, sikap dan pendidikan) yang berhubungan dengan penyakit kulit pada narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Kota Padang Tahun 2015. Metode Penelitian ini merupakan penelitian dengan rancangan Case Control Study. Penelitian ini dilakukan pada bulan Januari sampai Agustus 2015. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh tahanan yang berstatus narapidana yang berada di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Kota Padang pada tahun 2015. Sampel terdiri dari 42 kasus dan 42 kontrol dengan matching jenis kelamin dan nomor blok. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik simple rendom sampling. Data diolah dengan analisis univariat, bivariat dan multivariat dengan menggunakan analisis case control berpasangan dengan uji Mc Nemar. Hasil Dari hasil uji statistik di peroleh hasil, terdapat hubungan yang bermakna antara personal hygiene (p=0,03; OR=7,00; 95%CI=0,86-56,89) dan sikap (p=0,04; OR=3,00; 95%CI=0,97-9,30) dengan kejadian penyakit kulit. Tidak terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan (p=0,36%; OR=1,57; 95%CI=0,61- 4,05) dan pendidikan (p=0,22; OR=0,43; 95%CI=0,11-1,65) dengan kejadian penyakit kulit. variabel yang paling dominan dengan penyakit kulit adalah personal hygiene (p=0,07; OR=7,43; 95%CI=0,85-64,99). Kesimpulan Faktor yang terbukti sebagai faktor yang memepengaruhi kejadian penyakit kulit adalah personal hygiene dan sikap. Pihak lembaga diharapkan agar dapat mengontrol kebersihan narapidana dan mengadakan penyuluhan tentang kebersihan diri kepada narapidana sehingga dapat meningkatkan pengetahuan dan sikap narapidana terhadap kebersihan dirinya terutama dalam hal mengganti pakaian, kebersihan kuku, penggantian sprei, serta kebersihan kasur dan bantal. Daftar pustaka : 28 (1992-2013) Kata kunci : Penyakit Kulit, Faktor Pengaruh, Berpasangan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Ms Meldiany Ramadhona
Date Deposited: 05 Feb 2016 08:14
Last Modified: 05 Feb 2016 08:14
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/1040

Actions (login required)

View Item View Item