TAJUL, ARIFIN (2014) NILAI EKONOMI CAGAR ALAM DAN TAMAN WISATA ALAM LEMBAH HARAU. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Tesis Full Text)
201412041445th_tesis tajul.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Cagar Alam Lembah Harau terletak di Kecamatan Harau Kabupaten Lima Puluh Kota dan secara geografis terletak pada 100039’ 10” BT – 100041’58” BT dan 00004’39” – 00004’46” LS. Cagar Alam Lembah Harau mempunyai potensi berupa sumber daya alam hayati dan non hayati yang merupakan keunikan atau kekhasan kawasan ini. Lembah Harau bernilai penting bagi masyarakat sekitar dan pemerintah daerah karena jasa lingkungan yang disediakan kawasan untuk kegiatan pariwisata yang berdampak pada pertumbuhan ekonomi bagi masyarakat secara langsung dan sebagai salah satu sumber pendapatan asli daerah maupun jasa lingkungan dalam menunjang kebutuhan masyarakat sehari-hari. Ancaman-ancaman terhadap keberadaan dan kelangsungan kawasan Lembah Harau saat ini sudah sangat mengkhawatirkan, ini terlihat dengan adanya praktek ilegal logging, perkebunan gambir, karet, kopi dan pengambilan hasil hutan yang tidak terkontrol oleh masyarakat dan aktivitas masyakat sekitar lainnya, serta ketidakjelasan batas ditingkat lapangan antara kawasan CA dan TWA Lembah Harau dengan Areal Penggunaan Lain.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Pascasarjana (Tesis) |
Depositing User: | Mr Beni Adriyassin |
Date Deposited: | 06 Jun 2016 09:50 |
Last Modified: | 06 Jun 2016 09:50 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/10321 |
Actions (login required)
View Item |