YULHAMEDI, YULHAMEDI (2014) EVALUASI KECERNAAN BAHAN KERING, BAHAN ORGANIK DAN PROTEIN KASAR LIMBAH KAKAO AMONIASI DENGAN PENAMBAHAN MINERAL FOSFOR DAN SULFUR SECARA IN-VITRO. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (FULLTEXT)
201410271448th_skripsi fix.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan mineral fosfor dan sulfur pada limbah kakao amoniasi terhadap kecernaan bahan kering, bahan organik dan protein kasar. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Ruminansia, menggunakan metode eksperimen dengan Rancangan Acak Kelompok (RAK), dimana perlakuan A yaitu limbah kakao amoniasi (75% daun kakao amoniasi dan 25% kulit buah kakao amoniasi), B yaitu (Perlakuan A + 0,4% fosfor), C yaitu (Perlakuan A + 0,3% sulfur), D yaitu (Perlakuan A + 0,4% fosfor + 0,3% sulfur), dengan 4 ulangan. Parameter yang diamati dalam penelitian ini adalah kercernaan bahan kering (BK), bahan organik (BO) dan protein kasar (PK). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan mineral sulfur dan fosfor pada limbah kakao amoniasi sebagai sumber bahan pakan memberikan pengaruh yang berbeda sangat nyata (P<0,01) terhadap kecernaan BK, BO dan kecernaan PK. Berdasarkan penelitian tersebut kecernaan tertinggi terdapat pada perlakuan D yaitu 75% daun kakao amoniasi, 25% kulit buah kakao amoniasi, 0,4% fosfor dan 0,3% sulfur. Kata kunci: limbah kakao amoniasi, bk, bo, pk, dan in-vitro.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions: | Fakultas Peternakan |
Depositing User: | ms Meiriza Paramita |
Date Deposited: | 04 Jun 2016 04:19 |
Last Modified: | 04 Jun 2016 04:19 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/10269 |
Actions (login required)
View Item |