IDENTIFIKASI DRUG RELATED PROBLEMS (DRPs) DAN HUBUNGANNYA DENGAN LUARAN KLINIS PADA PASIEN GASTRITIS DI INSTALASI RAWAT INAP RSUP DR. M. DJAMIL PADANG

Khafifah, Hannum (2021) IDENTIFIKASI DRUG RELATED PROBLEMS (DRPs) DAN HUBUNGANNYA DENGAN LUARAN KLINIS PADA PASIEN GASTRITIS DI INSTALASI RAWAT INAP RSUP DR. M. DJAMIL PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan abstrak)
cover dan abstrak.pdf - Published Version

Download (96kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Surat pernyataan)
surat pernyataan tanpa publikasi.pdf - Published Version

Download (324kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Surat pernyataan)
surat pernyataan tanpa publikasi.pdf - Published Version

Download (324kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (91kB) | Preview
[img] Text (Skripsi full text)
Tugas Akhir.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Drug Related Problems (DRPs) adalah suatu kejadian atau masalah yang melibatkan terapi obat yang bersifat aktual atau potensial yang mengganggu hasil outcome kesehatan pasien. Evaluasi Drug Related Problems (DRPs) bertujuan untuk memperbaiki penggunaan obat agar tercapai terapi yang aman, efektif dan efisien bagi pasien. Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui gambaran karakteristik pasien gastritis, pola pengobatan pasien gastritis, presentase Drug Related Problems (DRPs) pada pengobatan pasien gastritis dan hubungan kejadian Drug Related Problems (DRPs) dengan luaran klinis pada pengobatan pasien gastritis. Metode penelitian ini adalah deskriptif yang diambil dari data rekam medik instalasi rawat inap tahun 2020 sebanyak 50 pasien secara retrospektif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pasien gastritis paling banyak yaitu perempuan sebesar (62%), berusia 36-45 tahun sebesar (26%), status pendidikan terakhir yaitu SMA sebesar (66%), dan status pekerjaan sebagai ibu rumah tangga sebesar (44%). Persentase penggolongan obat gastritis tertinggi yaitu obat golongan penghambat pompa proton sebesar (40%), dan untuk kombinasi obat tertinggi yaitu obat penghambat pompa proton-sukralfat sebesar (57,78%). Persentase kejadian DRPs dari 50 pasien terdapat 25 pasien (50%) yang mengalami DRPs. DRPs tertinggi yaitu dosis obat terlalu tinggi sebesar (14%). Tidak adanya hubungan bermakna antara kejadian DRPs dengan luaran klinis pasien (p>0,05).

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: apt. Dian Ayu Juwita, M.Farm
Uncontrolled Keywords: Drug Related Problems, gastritis, kondisi pulang pasien, luaran klinis.
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Farmasi
Depositing User: s1 Fakultas Farmasi
Date Deposited: 31 Mar 2022 07:17
Last Modified: 31 Mar 2022 07:17
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/100870

Actions (login required)

View Item View Item