PERANAN BIOCHAR SEKAM PADI DAN PUPUK KANDANG AYAM DALAM MENINGKATKAN AIR TERSEDIA SERTA TUMBUHAN DAN HASIL BAWANG PUTIH (Allium sativum L.) PADA ULTISOL

Nindy, Purnama Sari (2022) PERANAN BIOCHAR SEKAM PADI DAN PUPUK KANDANG AYAM DALAM MENINGKATKAN AIR TERSEDIA SERTA TUMBUHAN DAN HASIL BAWANG PUTIH (Allium sativum L.) PADA ULTISOL. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (243kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I Pendahuluan)
BAB I Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (325kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB V Akhir)
BAB V Akhir.pdf - Published Version

Download (207kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (452kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Nindy Purnama Sari (1710231028)_fix.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Dalam usaha pemanfaatan Ultisol untuk lahan pertanian, produktivitasnya perlu ditingkatkan terutama untuk tanaman hortikultura seperti bawang putih. Upaya yang dapat dilakukan untuk memperbaiki produktivitas tanah berordo Ultisol salah satunya ialah dengan cara penambahan bahan amelioran yaitu biochar dan pupuk kandang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peranan biochar sekam padi dan pupuk kandang ayam dalam meningkatkan air tersedia serta pertumbuhan dan hasil bawang putih (Allium sativum L.) pada Ultisol. Penelitian ini telah dilaksanakan dari bulan Desember 2020 hingga Agustus 2021 di Rumahkaca dan di Laboratorium Tanah, Fakultas Pertanian, Universitas Andalas. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari 9 perlakuan dengan 3 ulangan. Perlakuan terdiri dari kontrol (tanpa biochar dan pupuk kandang), penambahan 10% biochar sekam padi, 10% pupuk kandang ayam, 10% biochar sekam padi + 10% pupuk kandang ayam, 20% biochar sekam padi, 20% pupuk kandang ayam, 20% biochar sekam padi + 10% pupuk kandang ayam, 10% biochar sekam padi + 20% pupuk kandang ayam serta 20% biochar sekam padi + 20% pupuk kandang ayam. Parameter yang dianalisis yaitu pF, BV, TRP, bahan organik serta pengamatan tinggi tanaman, jumlah daun dan hasil umbi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan biochar sekam padi dan pupuk kandang ayam pada Ultisol meningkatkan air tersedia tanah dan pertumbuhan bawang putih. Bahan organik didalam tanah meningkat dari 1,63% (kontrol) menjadi 10,35%, pori air tersedia dari 7,34% menjadi 21,49%, pertumbuhan bawang putih yang optimum dengan tinggi tanaman mencapai 55,17 cm, jumlah daun sebanyak 6 helai, dan hasil umbi mencapai 4,56 g dengan penambahan 20% biochar sekam padi dan 20% pupuk kandang ayam.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Ir. Yulnafatmawita, M.Sc
Uncontrolled Keywords: bawang putih, biochar sekam padi, pupuk kandang ayam, ultisol
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Ilmu Tanah
Depositing User: s1 ilmu tanah
Date Deposited: 23 Mar 2022 07:17
Last Modified: 23 Mar 2022 07:17
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/100568

Actions (login required)

View Item View Item